Pamekasan (Antara Jatim) - Sedikitnya 75 orang pelajar berprestasi di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, tahun ini menerima beasiswa dariPT HM Sampoerna melalui Yayasan Putera Sampoerna Foundation. "Pelajar berprestasi yang mendapat beasiswa ini adalah pelajar tingkat SMA dan yang sederajat dan mereka memang pelajar yang memiliki prestasi akademik yang cukup memadai," kata Kepada Dinas Pendidikan (Disdik) Pamekasan Moh Yusuf Suhartono, Kamis. Para pelajar yang mendapatkan bantuan siswa dari PT HM Sampoerna dan yayasan Putera Sampoerna Foundation itu merupakan pelajar yang lulus seleksi administrasi dan memang dinilai layak untuk mendapatkan bantuan. Masing-masing pelajar mendapatkan bantuan beasiswa pendidikan sebesar Rp5.800.000 per tahun dan bantuan itu telah diserahkan secara langsung kepada penerima bantuan. "Penyerahannya beberapa hari lalu, dan kami berharap adanya bantuan beasiswa kepada siswa berprestasi ini akan memicu para pelajar lainnya untuk meningkatkan kemampuan akademiknya. Ya, tentunya dengan tekun belajar, karena belajar adalah kunci keberhasilan," kata Yusuf Suhartono menjelaskan. Program bantuan beasiswa dari PT HM Sampoerna melalui Yayasan Putera Sampoerna Foundation ini merupakan kali pertama, dan diharapkan kedepan bisa tetap berkelanjutan, sehingga akan banyak siswa berpretasi lainnya yang memiliki kesempatan untuk mendapatkan beasiswa. PT HM Sampoerna merupakan salah satu perusahaan rokok yang selama ini banyak melakukan pembelian tembakau petani Pamekasan. Perusahaan ini juga melakukan kemitraan dengan para petani tembakau Pamekasan, dan telah berlangsung sejak beberapa tahun lalu. (*)
Berita Terkait

Pemkab Pamekasan berikan beasiswa kepada empat warga
19 Juni 2023 10:27

Pemkab Pamekasan bantu beasiswa 1.000 santri dari keluarga kurang mampu
29 Juli 2022 22:39

Pemkab Pamekasan alokasikan anggaran Rp9 miliar untuk beasiswa santri
17 September 2019 23:08

1.875 Mahasiswa STAIN Pamekasan Terima Beasiswa
8 Februari 2012 16:46

Pemkab Pamekasan beri beasiswa 20 pelajar berprestasi kuliah di kedokteran Unair
13 April 2021 21:04

Cegah perpeloncoan, Mendikdasmen ingatkan disdik awasi ketat MPLS
11 Juli 2025 13:43