Pekerja kuli angkut memikul karung berisi beras di salah satu gudang milik Perum Bulog Subdivre Tulungagung di Tulungagung, Jawa Timur, Rabu (8/11). Tingginya harga beras di pasaran yang mencapai Rp5.100 per kilogram, jauh di atas ketetapan Harga Pokok Pembelian (HPP) pemerintah Rp4.070 per kilogram menyebabkan Bulog setempat kesulitan memenuhi target serapan sebesar 58 ribu ton selama kurun 2017, mengingat hingga awal November ini baru tercapai 47 persen. Antara Jatim/Destyan Sujarwoko/mas/17.