PG Ngadirejo Targetkan Keuntungan Rp126 Miliar
Selasa, 9 Oktober 2012 21:43 WIB
Kediri - Pabrik Gula Ngadirejo, di Kabupaten Kediri, yang masih masuk dalam PT Perkebunan Nusantara X (Persero) menargetkan keuntungan sampai Rp126 Miliar pada musim giling 2012.
Administratur PG Ngadirejo Budi Adi Prabowo, Selasa mengemukakan target itu saat ini dengan keras diusahakan tercapai. Hal itu juga dipengaruhi dengan upaya perbaikan yang dilakukan oleh perusahaan.
"Kami mencoba optimalkan baik dari rendemen maupun kerjasama dengan petani," katanya ditemui dalam acara peresmian monumen tebu emas, memperingati 100 tahun PG Ngadirejo Kabupaten Kediri.
Di PG Ngadirejo, Kabupaten Kediri, giling dimulai pada Mei 2012 lalu. Sampai saat ini, produksi gula mencapai 63.325 ton dengan jumlah tebu yang digiling mencapai 751.527 ton. Akhir giling pabrik ini diprediksi pada November 2012 ini. Targetan keuntungan pada 2012 mencapai Rp126 miliar, lebih besar dibandingkan dengan keuntungan pada 2011 yang hanya Rp111,26 miliar.
Direktur Utama PTPN X Subiyono menyebut PG Ngadirejo termasuk salah satu PG yang terbaik di bawah PTPN X. Bahkan, PG Ngadirejo juga termasuk pabrik yang nilai rendemen gulanya terbaik di lingkungan BUMN.
Perusahaan ini, kata dia, tetap lebih baik dan menunjukkan kemajuan, walaupun pernah mengalami dinamika, di antaranya tentang rencana kerjasama operasional (KSO) dengan pihak ketiga yang hendak dimulai pada 2007.
"Perusahaan ini mampu membuktikan jika kinerjanya baik tanpa harus menempuh skema KSO," tegasnya.