Malang - Palang Merah Indonesia Kota Malang akan menggandeng sejumlah instansi dan perguruan tinggi yang ada di daerah itu untuk meningkatkan frekuensi donor darah sebagai antisipasi selama Bulan Ramadhan. Kepala unit transfusi darah (UTD) PMI Kota Malang dr Sri Amiretno Damayanti, Kamis mengatakan, dengan menggandeng sejumlah instansi dan perguruan tinggi tersebut, diharapkan mampu memperbanyak stok darah guna memenuhi kebutuhan selama Bulan Ramadhan. "Selama Ramadhan, biasanya frekuensi pendonor akan menurun drastis, sehingga kami harus melakukan antisipasi lebih dini. Jika pada hari-hari biasa ada sekitar 100 pendonor per hari, selama Ramadhan paling banyak 50 pendonor," ujarnya. Hanya saja, lanjutnya, meski biasanya ada penurunan jumlah pendonor yang cukup drastis, pihaknya tetap berupaya menjaga stok darah tetap aman, sehingga bisa mencukupi kebutuhan masyarakat umum maupun di rumah sakit. Selain menggandeng sejumlah instansi dan perguruan tinggi untuk menggelar even donor darah, katanya, pihaknya juga akan melakukan layanan donor darah pada malam hari selama Ramadhan melalui safari ke masjid-masjid dan di siang hari akan melayani donor di sekolah-sekolah non-muslim serta gereja. Ia mengakui, dengan langkah-langkah tersebut, stok darah selama Bulan Ramadhan diharapkan tetap aman seperti tahun-tahun sebelumnya. "Karena itu, menjelang Ramadhan ini kami juga melakukan antisipasi dengan meningkatkan frekuensi donor darah di sejumlah instansi serta perguruan tinggi," tegasnya. Kebutuhan darah yang dilayani PMI Kota Malang rata-rata mencapai empat ribu kantong dan saat ini stoknya mencapai dua ribu kantong, sehingga untuk bulan ini masih aman. Rumah sakit yang paling membutuhkan darah dari PMI Kota Malang adalah RSSA Malang, rata-rata mencapai 75-100 kantong per hari dan untuk rumah sakit swasta rata-rata 5-7 kantong. Selain memenuhi kebutuhan rumah sakit di Malang, PMI Kota Malang juga melayani kebutuhan beberapa rumah sakit di Blitar. "Setiap hari ada petugas dari rumah sakit di Blitar yang mengambil darah dari PMI Kota Malang," kata penanggungjawab layanan donor darah PMI Kota Malang Arenggono.(*)
PMI Kota Malang Gandeng PT Antisipasi Ramadhan
Kamis, 14 Juni 2012 17:03 WIB