Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surabaya, Jawa Timur meminta kepada Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Surabaya Restu Novi Widiani bersinergi optimal dalam membangun Kota Surabaya supaya bisa lebih baik lagi.
Anggota DPRD Surabaya Cahyo Siswo Utomo, di Surabaya, Kamis mengatakan Surabaya sebagai ibu kota Jatim banyak menjadi tujuan utama sehingga pembangunan fisik dan Sumber Daya Manusia (SDM) harus dioptimalkan.
"Tidak salah kemudian Provinsi Jatim ataupun Kemendagri tunjuk beliau untuk menyelesaikan masalah sosial di kota Surabaya terkait dengan keluarga miskin permasalahan sosial lainnya," katanya.
Ia mengatakan, untuk kota besar ada beberapa isu yang harus diselesaikan seperti kemacetan, termasuk persiapan menjelang musim hujan guna mengantisipasi banjir dan permasalahan sampah.
"Isu seperti itu harus ada solusi pembangunan fisik di Kota Surabaya apakah itu pemasangan U ditch untuk saluran air dan juga aspal jalan serta penanganan sampah. Kalau permasalahan itu tertangani dengan baik maka warga tidak mengeluhkan," ucapnya.
Terkait dengan peningkatan sumber daya manusia sudah ada mandatori anggaran sebanyak 20 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Derah (APBD) dan nilainya cukup besar.
"Jangan sampai dengan anggaran sebesar itu ada anak di Surabaya tidak bisa mengakses pendidikan. Keyword-nya adalah jangan sampai ada anak Surabaya putus sekolah karena ketidakmampuan sistem pendidikan di Surabaya," katanya.
Selain pendidikan, lanjut dia, juga ada permasalahan kesehatan yang saat ini Kota Surabaya sudah masuk universal health coverage (UHC) dimana warganya sudah terlindungi program jaminan kesehatan.
"Pemkot Surabaya juga menjamin warga yang kurang mampu kesehatannya terlayani dengan baik, termasuk angka kemiskinan berkurang dan mengentaskan keluarga miskin sejahtera," katanya.
Ia mengaku, keluarga miskin tidak mungkin hilang dari wilayah perkotaan Surabaya. Sehingga, upaya yang dilakukan bukan hanya sekedar menekan angka, namun juga perlu langkah yang nyata.
"Harapan kami kepada Pjs Wali Kota Surabaya yang paling penting bagaimana warga Surabaya sejahtera bahagia menuju Surabaya kota dunia ramah inklusif," katanya.