Madura Raya (ANTARA) - Anggota DPRD Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Suharinomo mendeklarasikan "Kepulauan untuk Sumenep" ketika mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati (bacawabup) di Partai Persatuan Pembangunan (PPP) setempat, Selasa pagi.
"Masih banyak hal yang harus dilakukan untuk kebaikan dan kemajuan Sumenep dan kepulauan Sumenep pada masa mendatang. Itu yang membuat kami mendaftar bakal cawabup," ujarnya di Kantor DPC PPP Sumenep.
Pria asli Kepulauan Kangean itu datang ke Kantor DPC PPP Sumenep bersama sejumlah koleganya dan diterima oleh tim Desk Pilkada 2024 PPP setempat.
"Saat ini sudah baik, akan tetapi wajib lebih baik lagi pada masa mendatang. Sumenep dan kepulauan harus sama-sama lebih baik dan maju," kata Suharinomo, menegaskan.
Sementara itu, Ketua Desk Pilkada 2024 DPC PPP Sumenep K Ach Fauzan Kamil menjelaskan Suharinomo adalah pendaftar ketiga yang diterimanya dan di posisi bakal cawabup.
"Kalau dua pendaftar sebelumnya, yakni KH Moh Unais Ali Hisyam dan KH Ali Fikri, sama-sama di posisi bakal calon bupati (cabup)," tuturnya.
DPC PPP Sumenep membuka pendaftaran dan penjaringan bakal cabup dan bakal cawabup untuk kepentingan pemilihan kepala daerah (pilkada) setempat 2024 sejak 22 Mei hingga 31 Mei.
Sesuai jadwal tahapan Pilkada Serentak 2024, termasuk Pilkada Sumenep yang ditetapkan KPU RI, pendaftaran pasangan calon dari partai politik pada 27-29 Agustus. Sementara hari "H" pilkada pada 27 November.