Probolinggo, Jawa Timur (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Probolinggo menggelar kegiatan sholawat bersama Majelis Ta’lim dan Sholawat Al-Fadholi di Alun-alun Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Kamis (5/10) malam untuk menyukseskan Pemilu 2024.
"Kegiatan itu digelar sebagai doa dan sholawat untuk menyukseskan gelaran pemilu serentak tahun 2024 agar pesta demokrasi itu berjalan dengan lancar, tertib, aman, sejuk dan menyejukkan," kata Ketua KPU Probolinggo Lukman Hakim dalam keterangannya di Probolinggo, Jumat.
Menurutnya, kegiatan bersholawat dilakukan setelah Kirab Pemilu 2024 yang dimulai dari Kantor KPU Kabupaten Probolinggo dan finis di Alun-alun Kota Kraksaan. Kirab itu melibatkan sebanyak 2.224 penyelenggara pemilu mulai panitia pemilihan kecamatan (PPK) hingga panitia pemungutan suara (PPS) dan sekretariat KPU setempat.
"Dengan adanya Kirab Pemilu 2024, masyarakat diharapkan semakin paham terhadap pentingnya penyaluran hak politik dan demokrasi melalui pemilu sehingga dapat meningkatkan partisipasi masyarakat yang hadir di TPS hingga 85 persen sesuai dari target KPU RI," katanya.
Ia menambahkan sukses tidaknya pemilu tidak hanya bergantung ke KPU saja, tetapi merupakan tanggung jawab bersama semua elemen dan lapisan masyarakat di Kabupaten Probolinggo khususnya.
"Kami juga ingin memastikan bahwa penyelenggaraan Pemilu serentak 2024 dapat dilaksanakan sesuai dengan jadwal pada 14 Pebruari 2024 dengan sukses baik Pemilu Legislatif maupun Pemilu Presiden," tuturnya.
Sementara Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Probolinggo Heri Sulistyanto mengatakan kegiatan KPU Bersholawat itu merupakan salah satu upaya menjaga keseimbangan lahir dan batin agar semua semakin menyadari bahwa semua hanyalah manusia yang diberi kekuatan untuk berusaha.
"Sedangkan hasil akhir dari semua usaha itu adalah takdir dan ketetapan dari Allah SWT. Gema sholawat itu juga dilakukan untuk mengetuk pintu langit, memohon ridha dan kuasa-Nya agar semua senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT dan dijauhkan dari segala bala dan musibah," katanya.
Heri mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024 dengan berpartisipasi aktif menyalurkan hak pilihnya di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS).
Kegiatan bersholawat yang diikuti oleh ribuan jamaah itu dihadiri Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Probolinggo Heri Sulistyanto, Ketua KPU Kabupaten Probolinggo Lukman Hakim dan seluruh anggotanya, anggota DPRD Kabupaten Probolinggo Supoyo, pimpinan partai politik (parpol) serta Rektor Universitas Nurul Jadid Paiton K.H. Abdul Hamid Wahid.
KPU Probolinggo gelar sholawat untuk sukseskan Pemilu 2024
Jumat, 6 Oktober 2023 10:32 WIB