Probolinggo (ANTARA) - Kepolisian Resor Probolinggo bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mendistribusikan air bersih ke wilayah terdampak kekeringan di kabupaten setempat, Rabu.
Kegiatan bakti sosial yang digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Humas Polri itu dilakukan di dua desa di Kabupaten Probolinggo, yakni Desa Jatisari, Kecamatan Kuripan dan Desa Gununggeni, Kecamatan Banyuanyar.
"Hari ini kami melaksanakan bakti sosial berupa pendistribusian air bersih sebanyak dua tangki yang setiap tangkinya berisi 5.000 liter air bersih ke desa yang saat ini kekurangan air," kata Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana di Probolinggo, Rabu.
Pemberangkatan truk tangki air bersih ke Desa Jatisari dipimpin langsung oleh Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana, sedangkan pemberangkatan air bersih ke Desa Gununggeni dilakukan oleh Wakapolres Probolinggo Kompol Supiyan.
"Sasaran pendistribusian air bersih itu adalah warga Kabupaten Probolinggo yang sedang dilanda kekeringan dan membutuhkan air bersih dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," katanya.
Kegiatan distribusi air bersih, katanya, dapat membantu masyarakat yang sedang terdampak kekurangan air bersih, sehingga diharapkan air bersih itu bermanfaat bagi mereka.
Pendistribusian air bersih yang dilakukan oleh Polres Probolinggo itu sejalan dengan program dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo dalam membantu masyarakat yang sedang membutuhkan air bersih.
"Selama ini BPBD Kabupaten Probolinggo telah melakukan langkah antisipasi dampak musim kemarau dengan rutin mendistribusikan air bersih ke daerah-daerah yang rawan kekeringan," katanya.
Salah satu warga Desa Jatisari, Ali, menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan air bersih yang diberikan oleh Polres Probolinggo bersama BPBD setempat.
“Terima kasih atas bantuan air bersihnya dan kegiatan itu sangat membantu masyarakat kami yang sedang kekurangan air bersih," ujarnya.
Polres Probolinggo distribusikan air bersih ke wilayah terdampak kekeringan
Rabu, 4 Oktober 2023 22:11 WIB
Terima kasih atas bantuan air bersihnya dan kegiatan itu sangat membantu masyarakat kami yang sedang kekurangan air bersih