Semarang (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengimbau kepada pemudik dan pemilir (pemudik arus balik) untuk berbagi waktu istirahat di tempat peristirahat atau rest area jalan tol.
"Kalau merasa lelah silakan beristirahat di rest area, tapi jangan terlalu lama karena pengendara lain juga punya hak menikmati rest area itu," kata Muhadjir di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Senin.
Muhadjir memahami bahwa sejatinya rest area memang diperuntukkan pengemudi beristirahat, namun hal itu sebaiknya dilakukan dalam kondisi normal.
"Rest area memang normalnya untuk istirahat tapi karena sekarang sedang tidak normal maka gunakan seperlunya seperti untuk beli makanan, ke toilet, jangan untuk tidur atau berlama-lama," ujarnya.
Sebagai alternatifnya, Muhadjir mengajak pemudik-pemilir untuk memanfaatkan tempat peristirahatan yang berada di luar jalur tol atau di jalur alternatif.
Baca juga: Menko PMK cek kesiapan mudik Lebaran di Tol Ngawi-Kertosono
"Apabila memang sangat lelah sebaiknya keluar ke gerbang tol terdekat, kemudian istirahat sebentar atau wisata kuliner juga nanti masuk kembali tanpa dikenai beban biaya. Jadi, untuk mereka yang keluar untuk istirahat yang agak lama dan kemudian masuk lagi tidak akan dikenai biaya tambahan," ujarnya.
Dia juga mengimbau pengendara agar tidak berhenti sembarangan beristirahat di bahu jalan karena dapat membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya.
Muhadjir pada Senin sore pukul 14.45 WIB membuka sistem satu arah atau one way untuk kelancaran arus balik pada H+1 Idul Fitri 1444 Hijriah atau Senin 24 April 2023.
Sistem satu arah tersebut awalnya dijadwalkan dibuka pukul 14.00 WIB namun tertunda 45 menit karena arus mudik keluar Jakarta masih cukup padat.
"Rencana kita lepas pukul 14.00 WIB tapi mengalami penundaan karena arus mudik masih cukup padat, sehingga kami masih memberi kesempatan pada H+1 ini," ujarnya.
Sistem satu arah di sepanjang Tol Kalikangkung arah Cikampek rencananya akan berlaku hingga pukul 24.00 WIB. Namun, jadwal tersebut bisa saja mengalami perubahan secara situasional sesuai kebutuhan di lapangan.
"Nanti akan ada penyesuaian kebijakan dari Korlantas. Kami harapkan kebijakan arus balik satu arah ini bisa berjalan dengan lancar," pungkas Menko Muhadjir.