Madiun (ANTARA) - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun telah menyalurkan dana tanggung jawab sosial perusahaan (corporate social responsibility/CSR) hingga puluhan juta rupiah di awal tahun 2021 untuk masyarakat di sejumlah kota/kabupaten yang menjadi wilayah kerjanya.
"Sejak Januari hingga jelang pertengahan Maret ini, dana CSR yang telah disalurkan Daop Madiun mencapai Rp53,584 juta dan akan terus bertambah hingga akhir tahun nanti," ujar Manager Humas PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun Ixfan Hendriwintoko di Madiun, Senin.
Pihaknya merinci dana sebesar Rp53 juta lebih tersebut disalurkan untuk bantuan korban bencana tanah longsor di di Dusun Selopuro, Desa Ngetos, Kabupaten Nganjuk sebesar Rp21.350.000 berupa 61 paket bahan pangan untuk 61 kepala keluarga terdampak.
Selain itu juga bantuan renovasi masjid di komplek kantor Polsek Manguharjo wilayah hukum Polres Madiun Kota sebesar Rp32.234.400.
"Bantuan renovasi masjid digunakan untuk pengembangan bangunan Masjid An-Nur yang sebelumnya merupakan musala," kata Ixfan.
Menurut ia, dana CSR puluhan juta rupiah yang disalurkan tersebut merupakan bagian dari program bina lingkungan yang diberikan untuk membantu kebutuhan sosial masyarakat di berbagai bidang, mulai dari pendidikan, kesehatan, dan keagamaan.
Dengan dana tanggung jawab sosial perusahaan tersebut, pihak Daop Madiun berharap dapat membantu proses peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di wilayah kerja Daop 7 Madiun.
Adapun wilayah kerja Daop 7 Madiun berada di sejumlah kota/kabupaten, di antaranya di Kota Madiun, Kabupaten Magetan, Ngawi, Nganjuk, Jombang, Tulungagung, Kota dan Kabupaten Kediri, serta Kota dan Kabupaten Blitar.