Surabaya (Antaranews Jatim) - Pemain Persebaya Surabaya Fandry Imbiri mempersembahkan gol yang dicetaknya ke gawang PSM Makassar untuk korban insiden terjatuhnya penonton drama kolosal Surabaya Membara dari viaduk Jalan Pahlawan.
“Gol saya untuk korban insiden Surabaya Membara dan semoga keluarga korban diberi kesabaran,” ujarnya ketika ditemui usai pertandingan melawa PSM Makassar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu malam.
Gol pemain kelahiran Jayapura, 5 April 1991, dicetak pada menit ke-90, sekaligus menjadi gol penutup pada laga yang disaksikan sekitar 35 ribu penonton itu.
Skor pada laga Liga 1 pekan ke-30 tersebut berakhir 3-0 untuk kemenangan Persebaya, yang dua gol lainnya dilesakkan Ferinando Pahabol menit ke-40 dan David Da Silva menit ke-68.
Mantan pemain PON Papua itu juga mengucapkan belasungkawa kepada korban meninggal dunia dan berharap keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, serta mendoakan korban luka-luka segera pulih dan beraktivitas lagi.
“Semoga tidak terulang lagi peristiwa serupa. Saya juga ucapkan selamat Hari Pahlawan untuk bangsa Indonesia,” ucap pemain yang memperkuat Persebaya sejak Liga 2 tahun lalu.
Peristiwa yang terjadi pada Jumat (9/11) malam menjelang pementasan drama kolosal Surabaya Membara dalam rangka memperingati Hari Pahlawan itu, mengakibatkan tiga orang penonton meninggal dunia dan belasan korban lainnya mengalami luka-luka.
Korban terjatuh dari atas viaduk atau jembatan rel kereta api yang ada di atas Jalan Pahlawan Surabaya saat akan menyaksikan drama kolosal yang digelar rutin setiap tahun tersebut.
Sementara itu, di sejumlah tribun stadion, beberapa penonton juga membentangkan poster bertuliskan ucapan duka cita terhadap insiden Surabaya Membara.
Tak itu saja, sebelum pertandingan digelar, seluruh pemain kedua tim berdiri di tengah lapangan menundukkan kepala untuk mengheningkan cipta bersama puluhan ribu suporter. (*)
Baca juga: Persebaya Taklukkan PSM Makassar 3-0
Baca juga: Djanur: Kemenangan Membanggakan di Hari Pahlawan