Surabaya (Antaranews Jatim) - Tim Badan "Search and Rescue/ SAR" Nasional (Basarnas) mengevakuasi jasad seorang korban kecelakaan di perairan sekitar dermaga Terminal Petikemas Surabaya (TPS), kawasan Tanjung Perak Surabaya.
"Korban bernama Fajri, usia 37 tahun, warga Tambak Pring Surabaya, ditemukan setelah selama dua hari tercebur di laut akibat terbentur alat berat `crane`," ujar Kapten Kapal Negara (KN) SAR Widura, Harpodo, saat dikonfirmasi usai memimpin proses evakuasi di Surabaya, Senin.
Korban sehari-harinya bekerja sebagai operator Transportasi Bandar, atau juga biasa disebut Taksi Laut, yang melayani antar-jemput awak kapal menggunakan perahu, di wilayah Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.
Harpodo menjelaskan, saat kecelakaan terjadi, korban sedang melayani awak Kapal Motor (KM) Shane Link yang sedang sandar di Dermaga TPS untuk diantar ke daratan Tanjung Perak Surabaya.
"Awak KM Shane Link itu juga membawa mesin `Sandblast` untuk turut dibawa ke daratan menggunakan perahu Taksi Laut milik korban," ujarnya.
Saat proses pemindahan mesin `Sandblast` dari KM Shane Link ke atas perahu Taksi Laut, alat berat `crane` sebagai media yang memindahkannya tiba-tiba patah dan menimpa korban Fajri, yang saat itu sedang berdiri di atas perahunya, hingga terjebur ke laut di kawasan Dermaga TPS yang kedalamannya mencapai 10 meter.
"Kecelakaan ini terjadi pada Sabtu, 24 Februari, sekitar pukul 16.00 WIB," katanya.
Sejak itu Tim Basarnas diterjunkan untuk melakukan pencarian korban di dasar laut. Menurut Harpodo, meski cuaca sedang turun hujan dan sering kali gerimis, sebenarnya kondisi arus air laut terbilang tenang.
"Hanya saja jarak pandang di dalam laut gelap yang membuat pencarian korban terganggu," ucapnya.
Korban baru berhasil ditemukan tadi pagi sekitar pukul 11.00 WIB. "Kami temukan korban setelah mengambang ke permukaan air laut, hanya sekitar 20 meter dari lokasi kejadian," katanya.
Saat ini, dia menambahkan, jasad korban Fajri sudah dibawa ke Kamar Mayat Rumah Sakit Umum Daerah Dr Soetomo Surabaya. (*)
Basarnas Evakuasi Jasad Korban Kecelakaan di Dermaga TPS
Senin, 26 Februari 2018 17:23 WIB
Kami temukan korban setelah mengambang ke permukaan air laut, hanya sekitar 20 meter dari lokasi kejadian