Madiun (Antara Jatim) - Wakil Wali Kota Madiun Sugeng Risminyanto menyatakan sudah seharusnya Hari Buruh Sedunia atau "May Day" yang jatuh setia tanggal 1 Mei diperingati dengan kegiatan positif dan bukannya unjuk rasa.
"Momentum May Day hendaknya diisi dengan kegiatan yang positif, bukan hanya kegiatan demonstrasi atau unjuk rasa seperti yang selama ini terjadi hingga menimbulkan kemacetan dan gangguan lainnya," ujar Sugeng Rismiyanto saat melepas kegiatan gerak jalan santai memperingati Hari Buruh Sedunia atau "May Day" di Kantor Dinas Tenaga Kerja Kota Madiun, Senin.
Ia berharap dalam momentum Hari Buruh Sedunia kali ini, para pekerja atau buruh di Kota Madiun ikut terlibat mewujudkan kondisi Kota Madiun yang kondusif tanpa diwarnai dengan unjuk rasa.
"Sekali lagi saya mengucapkan selamat Hari Buruh Sedunia atau May Day kepada seluruh buruh, terlebih kepada buruh Kota Madiun dan yang hadir dalam kegiatan kali ini," kata dia.
Sementara, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Madiun Suyoto mengatakan, Hari Buruh Sedunia hendaknya dijadikan sebagai momentum para buruh dengan perusahaan tempatnya bekerja untuk menjalin komunikasi yang lebih baik. "Sehingga tidak perlu berunjuk rasa," kata dia.
Suyoto menjelaskan, Hari Buruh Sedunia di Kota Madiun sengaja diperingati dengan menggelar gerak jalan santai untuk mewujudkan suasana yang damai dan tidak mengganggu kamtibmas.
"Peserta yang ikut dikhususkan bagi para pekerja, karyawan, ataupun para buruh di Kota Madiun. Bukan masyarakat umum," kata dia.
Selain sebagai wujud aksi damai dalam memperingati hari buruh, jalan santai tersebut juga sebagai bentuk menghindari kegiatan unjuk rasa yang selama ini selalu dilakukan buruh saat Hari Buruh Sedunia.
"Jalan santai ini diikuti sekitar 1.000 buruh dan pekerja yang berasal dari perwakilan sekitar 640 perusahan dan tempat usaha yang ada di Kota Madiun. Baik usaha skala besar, menengah, maupun kecil," katanya.
Sesuai data, kegiatan tersebut selain dibiayai oleh APBD, juga merupakan sumbangan dari sejumlah perusahaan yang ada di Kota Madiun. Kegiatan berlangsung meriah dan lancar dengan pengamanan ketat dari anggota Polres Madiun Kota.
Ratusan hadiah dengan nilai jutaan rupiah dibagikan dalam kegiatan tersebut. Adapun hadiah utama dalam kegiatan gerak jalan santai tersebut berupa satu unit sepeda motor yang dimenangkan oleh Yudi Warsito seorang pekerja dari CV Kembang Api Madiun.
Selain pembagian hadiah, kegiatan tersebut juga diramaikan dengan aneka hiburan dan musik dari panggung hiburan yang disediakan oleh pantia dari Dinas Tenaga Kerja Kota Madiun. (*)