Surabaya (Antara Jatim) - Jajaran Kodam V/Brawijaya menyiagakan tiga Kodim di dekat kawasan Gunung Raung (3.332 mdpl) untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan atas perubahan status gunung berapi itu dari Waspada menjadi Siaga.
"TNI sudah menyiagakan tiga Kodim yakni Kodim Bondowoso, Banyuwangi, dan Jember. Mereka sudah siap," kata Kapendam V/Brawijaya Letkol Inf Washington Simandjutak di sela Buka Puasa Keluarga Besar Pendam V/Brawijaya Bersama Insan Pers di Surabaya, Selasa.
Menurut dia, kondisi Raung sejak ditetapkan statusnya menjadi Siaga sampai saat ini masih tergolong normal, karena itu aktivitas masyarakat juga masih berlangsung seperti biasanya.
"Tapi, jajaran dari ketiga Kodim itu sudah aktif melakukan anjangsana ke masyarakat untuk menjelaskan kondisi terakhir dan melakukan koordinasi dengan instansi terkait, bahkan mereka sudah membagi-bagikan masker," katanya.
Ditanya bantuan Kodam V/Brawijaya untuk pengamanan arus mudik dan balik Lebaran 2015, Kapendam Brawijaya mengatakan hal itu tergantung dari permintaan pihak Polda Jatim.
"Prinsipnya, kami siap memback up Polda Jatim untuk pengamanan arus mudik, kami siap dengan berapapun personel yang diminta Polda Jatim," katanya.
Bahkan, kesiapan itu akan diberikan mulai dari tingkat Kodam, Korem, Kodim, hingga Koramil. "Bantuan truk untuk mengangkut pemudik atau kendaraan pemudik pun, kami siap," katanya.
Sementara itu, Buka Puasa Keluarga Besar Pendam V/Brawijaya Bersama Insan Pers itu dirangkai dengan Peringatan Nuzulul Quran dengan penceramah dari kalangan prajurit Kodam V/Brawijaya.
"Semoga, kegiatan ini tidak hanya meningkatkan silaturrahmi di antara jajaran Pendam V/Brawijaya dengan insan pers, namun juga meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita," kata Kapendam.
Sebelumnya (2/7), Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Anas Yusuf menggelar Buka Puasa Bersama dengan Anak Yatim dan Wartawan kelompok kerja (pokja) Polda Jatim di depan Gedung Bidang Humas Polda Jatim.
"Acara buka puasa bersama ini merupakan ajang silaturahmi insan pers dengan polisi dan masyarakat, khususnya anak yatim. Mudah-mudahan melalui doa anak yatim, wartawan Pokja Polda Jatim mendapatkan barokah dari Allah SWT," katanya. (*)