Miami, 18 September 2014 (Antara/PRNewswire) -- Ikon dunia malam, Michael Capponi, dan pakar piranti lunak, Gideon Kimbrell, meluncurkan aplikasi seluler revolusioner mereka, InList, pada Selasa malam di atap Dream Downtown di New York, yang turut diramaikan oleh Katie Holmes, Rohan Mahey, dan pendiri DuJour Magazine. InList adalah aplikasi seluler khusus untuk anggota yang memungkinkan para penggunanya untuk melakukan reservasi pada sejumlah festival musik dan venue dunia malam yang paling populer di seluruh dunia. Aplikasi ini menyediakan rekomendasi untuk lebih dari 100 venue ekslusif di 22 ibukota dunia malam internasional, yaitu New York, Miami, Las Vegas, Los Angeles, London, Paris, Moskow, Ibiza, Dubai, Milan, dan Sao Paolo. Michael Capponi, salah satu promotor dunia malam yang memiliki jaringan sangat luas, yang juga merupakan salah satu pelopor South Beach, mengkontribusikan koneksi dunia malam globalnya, ke dalam InList, sedangkan platform aplikasi ini dikembangkan oleh pengusaha dan engineer piranti lunak, Gideon Kimbrell. Capponi menyatakan konsep InList ini telah lama tertunda. "Aplikasi ini ialah awal dari masa depan industri dunia malam. Industri dunia malam global yang dipadukan dengan aplikasi inovatif yang kami kembangkan merupakan langkah tepat untuk membawa industri dunia malam dan hiburan ke tingkat yang lebih tinggi," ujarnya. Event ini, yang turut menghadirkan majalah DuJour sebagai salah satu pembawa acara, juga dihadiri oleh sejumlah nama besar di dalam industri hiburan, perhotelan, fashion, dan real estate. Para tamu yang hadir meliputi; CEO Cablevision, Jim Dolan; CEOFurla USA, Jim Mullaney; CMO Gilt, Keith George; pendiri Dream Hotel, Vikram Chatwal; salah satu pimpinan bakat ICM Partner, Adam Schweitzer; Wakil Presiden Senior SDM LVMH, Gena Smith; wartawan NBC, Brian Steel; Pemred DuJour Media, Nicole Vecchiarelli; pendiri Notar Hospitality, Jane dan Richie Notar; Shawn Modell dari Modell Sports; Mari Vanna dari Tatiana Brunetti; Shauna Brook dari Zegna; Direktur Humas Cristiano Mancini, Roberto Cavalli; Veronica Pankratova dari Max Mara; Camille Douglas dari LeFrak; pendiri A Small World, Erik Wachtmeister; Direktur Properti Hunian Moinian Group, Natasha Vardi; manajer pemasaran media Maserati, Eric Sheiffer. Aplikasi InList tersedia untuk iPhone dan Android, dan jangkauannya akan terus diperluas ke lebih banyak kota-kota dunia malam internasional. Versi platform situs aplikasi ini diagendakan akan diluncurkan untuk reservasi daring dibawah pengarahan Kimbrell, seorang engineer piranti lunak yang memiliki segudang portofolio untuk sejumlah perusahaan Fortune 100 seperti Johnson & Johnson dan Barnes & Noble, dimana dia mengembangkan sistem engineering yang digunakan oleh jutaan orang di seluruh dunia. www.inlist.com/app www.inlist.com
Peluncuran InList Dihadiri Sejumlah Selebritis dan Pesohor
Kamis, 18 September 2014 15:36 WIB