Oleh Syarif Abdullah Bandung (Antara) - Tim futsal putri Universitas Pendidikan Indonesia (UPI/IKIP) Bandung menjadi juara pada Kejuaraan Nasional Futsal yang diselenggarakan Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) di Gedung Futsal Pertamina Surabaya. "Meski sempat pesimistis karena beberapa pemain inti tidak ikut dalam kejurnas ini, namun motivasi pemain cukup bagus sehingga bisa mempersembahkan gelar juara," kata Manajer Tim Futsal UPI Bandung Dr Dikdik Zafar Sidik di Bandung, Senin. Tim asuhan pelatih Iwa Sulaeman dan Asep Sumpena tersebut meraih gelar juara setelah di final mengalahkan Tim Universitas Negeri Yogyakarta 9-0. Tim UPI Bandung sebelumnya berhasil melaju ke final setelah pada semifinal mengalahkan Tim Universitas Airlangga (Unair) Surabaya 25-0. "Sejak awal kami memang sudah memperhitungkan UNY dan Unesa, karena mereka sama-sama memiliki fakultas olahraga dan mayoritas pemainnya adalah mantan pemain tim Pomnas di daerah masing-masing. Cuma kaget aja bisa punya agregat 50-0 sepanjang turnamen," kata Dikdik. Pemain tim futsal puteri UPI, Fitri Rosdiana yang juga punggawa Tim Nasional Futsal Indonesia, mendapat gelar individu dengan menjadi top skor pada turnamen tahunan tersebut. Fitri mengemas 20 gol selama turnamen itu. Kesuksesan tim putri itu berbanding terbalik dengan prestasi putra. Tim putra UPI gugur pada babak pertama karena kalah bersaing dengan tim futsal Unair dan Unesa yang menjadi juara pada kejurnas tersebut. "Sektor putra persaingannya merata, tidak seperti di tim putri yang rata-rata pemain kita memang sudah lebih berpengalaman karena banyak dihuni pemain timnas," kata Dikdik menambahkan. (*)
Berita Terkait
Enam Tim Ikuti Kejurnas Futsal Antarwartawan SIWO PWI
6 Februari 2019 12:50
Kapolda Jatim Dijadwalkan Buka Kejurnas Futsal Antarwartawan
5 Februari 2019 21:56
Jadwal Kejurnas "Kit Futsalismo" Dimajukan
12 Oktober 2011 21:00
Dua mahasiswa Umsura antar timnas futsal raih emas SEA Games 2025
20 Desember 2025 13:47
Ganjar Creasi perkuat silaturahim mahasiswa melalui kompetisi futsal
1 Agustus 2023 16:44
UM Surabaya apresiasi mahasiswa berprestasi di AUG 2022 dan Pro Futsal
19 Agustus 2022 16:44
Lima Futsal Diharapkan Jadi Ajang Talenta Muda
20 Oktober 2018 00:11
Tim Putri Ubaya Juarai Campus League 2013
18 Mei 2013 21:58
