Oleh Anom Prihantoro Jakarta (Antara) - Keluarga dan kuasa hukum Anas Urbaningrum datang ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk membawakan Anas satu koper yang berisi berbagai keperluan mantan ketua umum Partai Demokrat itu setelah resmi ditahan komisi antirasuah itu. "Kami membawa perlengkapan untuk Mas Anas," kata salah satu kuasa hukum Anas, Patra M Zein, di Kantor KPK, Jakarta, Jumat malam. Rombongan tersebut nampak datang melapor dahulu sebelum memberikan barang-barang keperluan pribadi untuk Anas. Adik kandung Anas, Anna Luthfie mengatakan, koper tersebut berisi keperluan pribadi sehari-hari seperti Alquran, baju, alat sholat, sarung dan makanan. Khusus untuk makanan harus diperiksa oleh petugas KPK terlebih dahulu untuk memastikan tidak ada kandungan racun. "Mas Anas butuh baju terlebih tadi sempat basah," kata Anna. (*)
Berita Terkait

SKD CPNS dimulai, MenPANRB imbau tak percaya calo yang janjikan kelulusan
16 Oktober 2024 17:18

Soal sikap PKN, Anas Urbaningrum: Tunggu formasi pemerintahan baru
14 Oktober 2024 18:53

Azwar Anas digadang-gadang masuk Kabinet Prabowo
8 Oktober 2024 14:17

President Jokowi orders civil servant transfer to IKN in January 2025
8 Oktober 2024 14:15

Presiden perintahkan ASN pindah ke IKN Januari 2025
8 Oktober 2024 11:12

Azwar Anas: ASN yang pasangannya maju pilkada wajib jaga netralitas
8 Oktober 2024 09:46

Menteri PANRB: Pemda harus ubah paradigma "input" jadi "outcome"
2 Oktober 2024 16:17

Abdullah Azwar Anas terbitkan surat edaran tindak tegas ASN pelaku "judol"
24 September 2024 13:19