Sejumlah pengemudi ojek daring antre mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) gratis di salah satu SPBU di Jalan Pemuda, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (3/1/2025). Sebanyak 150 pengemudi ojek daring mendapatkan pemberian BBM gratis senilai Rp20 ribu dari seorang warga bernama Rida (52) bersama sejumlah donatur lainnya yang bertujuan untuk meringankan beban ekonomi para pengemudi ojek daring. Antara Jatim/Didik Suhartono/um