Pegawai Negeri Sipil (PNS) membawa barang yang dibeli saat digelar Pasar Murah Bagi PNS di depan Pendapa Ronggo Jumeno, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Jumat (24/5/2019). Pemkab Madiun menggelar pasar murah bagi PNS diprioritaskan Golongan I dan II guna meringankan beban dalam memenuhi kebutuhan saat merayakan Idul Fitri dengan harga bersubsidi, misalnya harga beras di pasar Rp9.500 dijual dengan harga Rp6.500 per kilogram, gula pasir Rp12.500 dijual Rp9.000 per kilogram, minyak goreng Rp13.000 dijual Rp9.000 per liter, mie instant Rp100.000 dijual Rp80.000 per kardus. Antara Jatim/Siswowidodo/zk.