Pemain dari UKM teater Universitas Surabaya (Ubaya) membawakan lakon 'Beranda Berdinding Kaca' pada malam puncak Festival Teater (Fester) 2017 di Gedung Cak Durasim Surabaya, Jawa Timur, Minggu (30/4). Festival Teater 2017 yang diikuti oleh 10 peserta teater dan 55 peserta puisi se-Jawa Timur tersebut merupakan ajang untuk mengapresiasi seni teater sekaligus dalam rangka Dies Natalis UKM teater Universitas Surabaya (Ubaya) yang ke-23. Antara Jatim/Moch Asim/zk/17