Masyarakat adat mengarak dupa dan aneka sesaji dalam sebuah ritual adat Ulur-ulur di tepian Telaga Buret, Tulungagung, Jawa Timur, Jumat (4/9). Ritual ulur-ulur digelar masyarakat adat di empat desa sekitar Telaga Buret setiap tahunnya sebagai bentuk syukur atas keberadaan sumber air berbentuk telaga alami yang menjadi sumber pengairan bagi 450 hektare lebih lahan pertanian setempat. Antara Jatim/Foto Destyan Sujarwoko/15/Chan.