Surabaya (ANTARA) - Oditurat Militer lll Surabaya bersama Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Jatim memberikan penghargaan kepada pemenang turnamen bola basket antarpelajar yang digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-49 Badan Pembinaan Hukum Tentara Nasional Indonesia (Babinkum TNI).
Pemenang pertama hingga ketiga dalam turnamen bola basket pelajar HUT ke-49 Babinkum TNI ialah, CLS Basket Ball Club (Juara I), The Lion Basket Ball Club (Juara II) dan SMK Negeri 2 Surabaya (Juara 3).
Komandan Oditurat Militer lll Surabaya Laksamana Pertama (Laksma) TNI Ali Ridlo mengatakan tujuan digelarnya turnamen tersebut untuk mencari talenta-talenta muda di kalangan pelajar, terutama di Jawa Timur.
"Selain itu, juga ada pertandingan voli antar komunitas hukum dan pertandingan anggar. Puncak acara ini ditandai dengan kegiatan sosial berupa donor darah dan kunjungan ke panti asuhan," kata Laksma TNI Ali Ridlo di Kantor Otmil III-11 Surabaya, Kamis.
Tak hanya pemberian penghargaan dan kegiatan sosial, kata dia, sebagai acara penutup digelar juga gebyar sholawatan di halaman kantor Otmil III-11 Surabaya.
"Ini digelar dengan melibatkan masyarakat sekitar serta diisi oleh kegiatan gebyar sholawatan," ucapnya.
Sementara itu, Ketua Umum Perbasi Jatim Grace Evi Ekawati menyampaikan apresiasi kepada Babinkum TNI serta masyarakat yang telah mendukung gelaran turnamen bola basket tersebut.
“Saya berharap sinergisitas ini dapat terus berlanjut serta mendorong peningkatan prestasi atlet Jatim,” katanya.
Pihaknya juga berharap, dari turnamen tersebut muncul talenta-talenta pebasket yang dapat mengharumkan nama Jawa Timur.
“Ke depan, kami bisa mempunyai atlet-atlet dari Jatim yang dapat mengharumkan nama daerah dalam ajang nasional bahkan internasional,” tuturnya.
Tiga tim terima penghargaan turnamen bola basket HUT ke-49 Babinkum TNI
Kamis, 7 November 2024 21:17 WIB
sinergisitas ini dapat terus berlanjut serta mendorong peningkatan prestasi atlet Jatim