Malang Raya (ANTARA) - Empat pasangan bakal calon bupati-wakil bupati dan wali kota-wakil wali kota di wilayah Malang Raya melaksanakan tes kesehatan, Kamis, sebagai syarat wajib keikutsertaan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Para pasangan calon tersebut, yakni Sanusi-Lathifah Shohib untuk Pilkada Kabupaten Malang, Wahyu Hidayat-Ali Muthohirin dan Mochammad Anton-Dimyati Ayatulloh untuk Pilkada Kota Malang, dan Nurochman-Heli Suyanto untuk Pilkada Kota Batu.
Pasangan Sanusi-Lathifah Shohib, Wahyu Hidayat-Ali Muthohirin, dan Mochammad Anton-Dimyati Ayatulloh melaksanakan tes kesehatan di RSUD Dr Saiful Anwar, Kota Malang. Sedangkan Nurochman-Heli Suyanto menjalankan tahapan di Rumah Sakit Karsa Husada, Kota Batu.
Sub Koordinator Hukum, Humas, dan Ketertiban RSUD Dr Saiful Anwar Dony Iryan Vebry di Kota Malang, menyatakan setiap pasangan calon mengikut tes kesehatan selama dua hari dengan membutuhkan waktu sekitar tujuh jam pelaksanaan.
"Hari ini kami menerima tes kesehatan pasangan calon pilkada, satu dari Kabupaten Malang, dua Kota Malang, dan ada satu lagi dari Kabupaten Lumajang," kata Dony.
Tes kesehatan di hari pertama tim yang disiapkan melakukan pengecekan pada aspek jasmani para pasangan calon, seperti mata, THT, gula, dan darah. Kemudian juga tes narkoba yang dilaksanakan oleh jajaran Badan Narkotika Nasional (BNN).
Sedangkan untuk hari kedua tes kesehatan yang dilakukan adalah melakukan pemeriksaan psikologi para bakal calon.
"Kami diberi waktu sampai tanggal 2 September untuk melaksanakan tes, besok ada pasangan calon lainnya dari beberapa daerah tetapi masih pendaftaran," ucapnya.
Sementara, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu Heru Joko Purwanto menyatakan pelaksanaan tes kesehatan yang dilakukan di Rumah Sakit Karsa Husada sudah berjalan pagi tadi.
"Iya sudah berjalan, sudah daftar kemarin terus sekarang yang tes Pak Nurochman sama Pak Heli Suyanto," katanya.
Pihak memberikan keleluasaan bagi para pasangan calon untuk melakukan tes kesehatan sehingga jika ada yang ingin menjalankannya di tanggal 30 Agustus tidak masalah, asalkan tidak melebihi tanggal 2 September 2024.
"Tesnya hari pertama jasmani, terus hari kedua rohani. Semua pasangan calon dua hari," ujarnya.
Berdasarkan jadwal yang diterima, untuk tes kesehatan pada Jumat (30/8) sampai Sabtu (31/8) akan diikuti oleh pasangan calon Krisdayanti-Kresna Dewanata Prosakh. Sedangkan pasangan Firhando Gumelar-Rudi mengikuti tes, pada Sabtu (31/8) hingga Minggu (1/9).
Empat paslon di Malang Raya laksanakan tes kesehatan
Kamis, 29 Agustus 2024 12:31 WIB
Hari ini kami menerima tes kesehatan pasangan calon pilkada, satu dari Kabupaten Malang, dua Kota Malang, dan ada satu lagi dari Kabupaten Lumajang