Surabaya (ANTARA) - Pikanet Laohawiwat menjadi penentu kemenangan Timnas Thailand U-19 dalam babak penyisihan grup C ASEAN U-19 Boys Championship atau Piala AFF U-19, setelah pemain bernomor punggung 2 itu mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 dan menumbangkan Singapura.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora 10 November Surabaya, Jawa Timur, Jumat malam, para pemain kedua negara bermain cukup imbang dengan saling jual beli serangan.
Singapura terlebih dahulu mencetak gol pembuka lewat pemain bernomor punggung 19 Sahoo Grav pada menit ke-26.
Namun, berkat kegigihan anak asuh Emerson Pereira Da Silva, Thailand akhirnya bisa membalas pada menit ke-80 lewat pemain bernomor punggung 22 Phongsakon Sangkasopha. Bahkan pada akhirnya mampu membalikkan keadaan melalui Pikanet Laohawiwat pada menit ke-86.
Pelatih Thailand Emerson Pereira setelah pertandingan di Stadion 10 November Surabaya, mengatakan anak asuhnya bisa membalikkan keadaan setelah dilakukan perubahan strategi pada babak kedua.
"Babak pertama kami tidak bisa memahami permainan dan kecepatan bermainnya. Namun di babak kedua kami melakukan perubahan, dengan mengganti kedua pemain sayap dan perubahan ini mengubah permainan," ujarnya.
Oleh karena itu, pria yang juga menjabat sebagai asisten pelatih klub liga teratas Thailand Buriram United itu mengungkapkan rasa bangganya pada para pemainnya.
"Saya sangat bangga dengan para pemain, mereka berjuang hingga menit terakhir dan berjuang untuk mendapatkan bola," katanya.
Sementara itu, pelatih Singapura Mohamed Fadzuhasny mengaku kekalahan timnya diakibatkan karena pemain terlalu dalam untuk bertahan sehingga para pemain Thailand bisa membalikkan keadaan.
"Saya pikir di babak pertama kami bermain sangat bagus dan bertahan cukup baik, bahkan anak-anak kompak. Namun di babak kedua, kami bertahan cukup dalam," katanya.
Pada laga Grup C sebelumnya, Malaysia menang telak Brunei Darussalam dengan skor 11-0 di stadion yang sama pada pukul 15.00 WIB.
Daftar susunan pemain kedua negara:
Timnas Thailand U-19:
Kittipong Bunmak (C) (PG), Jhetsaphat Khuantanom, Singha Marasa, Thanawut Phochai, Dutsadee Buranajutanon, Siradanai Phosri, Jirapong Pungviravong, Piyawat Petra, Chanothai Kongmeng, Jirapol Saelio, Natpakhan Promthongmee.
Pelatih: Emerson Pereira Da Silva
Timnas Singapura U-19:
Muhd Rauf Bin Muhd Erwan (PG), Raoul Bin Suhaimi (C), Muhammad Ikram Mikhail Bin Mustaqim, Muhammad Nizwan, Izzairie Bin Herwan, Yasir Bin Nizamudin, Kian Jared Ghadessy, Jonan Tan En Yuan, Muhammad Fairuz Bin, Muhammad Fazli Koh, Loo Kai Sheng, Sahoo Garv, Marcus S,O Mosses.
Pelatih: Mohamed Fadzuhasny bin Juraimi
AFF U-19: Laohawiwat jadi penentu kemenangan Thailand U-19 saat lawan Singapura
Jumat, 19 Juli 2024 22:28 WIB
mereka berjuang hingga menit terakhir