Trenggalek, Jatim (ANTARA) - Novita Hardini menggagas "women program", suatu program khusus untuk kaum hawa agar mampu meningkatkan kapasitasnya di segala bidang sekaligus mendapat ruang dan kesempatan sama untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah.
"Women program" diluncurkan dengan kemasan workshop dan sharing pengetahuan pengoptimalisasian program PKK di penghujung rangkaian acara perayaan HUT ke-24 Apkasi di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, Minggu.
Novita menghadirkan sejumlah narasumber Ketua TP PKK Kabupaten Bandung, perwakilan dari Kemenkeu, serta pelaku kerajinan nasional yang telah sukses, Sally Giovanny.
Baca juga: Grand final putri otonomi Indonesia tutup HUT 24 Apkasi di Trenggalek
"Senang sekali bisa menjadi bagian 'Women Program' yang digagas Bunda Novita Hardini ini. Acaranya sangat bagus sekali, banyak sharing ilmu-ilmu bermanfaat dan bisa kita aplikasikan di bidang-bidang usaha di kabupaten masing-masing. Semoga acara ini dapat berlanjut dari tahun ke tahunnya, " ujar Sally Giovanny, pemilik BT Trusmi Group dan The Keranjang Bali.
"Women program" ini juga memberikan platform bagi Ketua TP PKK untuk berbagi pengalaman dan inspirasi, serta mendorong kolaborasi dan pertukaran ide yang memperkuat kolaborasi antar masing-masing Ketua TP PKK se-Indonesia.
"Alhamdulillah, Kegiatan berjalan dengan baik. Tidak menyangka lebih dari 20 Ketua TP PKK Kabupaten se Indonesia hadir semua. Bahkan ada beberapa teman PKK dari Ambon, Samosir, Serdang Berdagai, dari Provinsi Sulawesi, Sumatra, Bali, Jawa Barat, Jawa Tengah, hampir mewakili seluruhnya hadir beberapa membawa perangkatnya juga." ujar Novita.
Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apkasi) adalah organisasi yang beranggotakan pemerintah kabupaten di seluruh Indonesia, sebanyak 416 kabupaten.
Apkasi bertujuan untuk memperkuat kerjasama antara pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah secara berkelanjutan.
HUT ke-24 Apkasi, Novita Hardini gagas "women program"
Senin, 10 Juni 2024 6:38 WIB