Surabaya (ANTARA) - PT PAL Indonesia sedang menangani proses MRO (pemeliharaan, perbaikan, dan operasi) dari kapal pinisi wisata Ayana Lako Di’a menjelang masa libur panjang Lebaran 2024 setelah merampungkan sejumlah proyek MRO berbagai jenis kapal logistik maupun kapal penumpang.
Kepala Divisi Pemeliharaan dan Perbaikan PT PAL Indonesia Abdul Honi dalam keterangan di Surabaya, Selasa mengatakan kapal Ayana Lako Di’a ini merupakan salah satu kapal wisata milik Ayana Komodo Resort Group, Nusa Tenggara Timur.
Kapal pinisi dengan balutan kayu jati ini memiliki panjang sekitar 54 m dengan kapasitas penumpang maksimum sebanyak 18 orang.
"PT PAL melakukan MRO tahunan secara rutin guna memastikan bahwa Kapal Ayana Lako Di’a, selalu berada pada kondisi yang prima mengingat perannya sebagai kapal wisata," katanya.
Baca juga: Jelang Lebaran, PT PAL Indonesia pastikan avtur Bandara Soetta aman
Mengingat musim libur Lebaran 2024 yang semakin dekat, PT PAL pastikan seluruh proses MRO kapal Ayana Lako Di’a akan selesai di bulan Maret sehingga nantinya dapat kembali bertugas melayani penumpang tepat pada waktunya.
"Proses MRO kapal pinisi Ayana di PT PAL ini sendiri berjalan sekitar 14 hari, dengan rangkaian MRO yang terdiri dari pengecatan ulang, perawatan sistem propulsi, perawatan bulbous bow, guna mereduksi tekanan ombak saat kapal melaju.serta perawatan pada sistem air lautnya," ujarnya.
Dia mengemukakan beragam tantangan yang dihadapi oleh para karyawan PT PAL; salah satunya adalah kondisi keel kapal yang tidak datar.
"Namun hal itu tidak serta merta menurunkan semangat para karyawan PT PAL untuk merampungkan proyek MRO kapal ini. Karena nyatanya tantangan ini sukses diatasi dengan baik oleh para karyawan PT. PAL. Kapal Pinisi Ayana sendiri ditargetkan sudah bisa melakukan undocking pada tanggal 23 Maret mendatang," ujarnya.
Menurut dia, keandalan dan kecakapan yang dimiliki oleh PT PAL dalam menyelesaikan beragam tantangan pada proyek MRO berbagai tipe kapal inilah yang pada akhirnya mampu membuat perusahaan tersebut semakin dipercaya oleh banyak pihak mulai dari militer, penyedia layanan angkutan laut.
"Bahkan penyedia jasa wisata bahari seperti Ayana Komodo Resort Group yang sudah cukup lama mempercayakan segala urusan terkait MRO pinisi-pinisi mereka pada PT PAL Indonesia," ujarnya.
PT PAL tangani proses MRO kapal pinisi Ayana Lako Di'a
Selasa, 26 Maret 2024 15:07 WIB