Mojokerto (ANTARA) -
Pemerintah Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur menyalurkan bantuan sosial untuk korban terdampak bencana banjir di Desa Kedunggempol, kabupaten setempat.
Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati dalam keterangannya di Mojokerto, Minggu, mengatakan bantuan tersebut diberikan kepada 600 keluarga penerima manfaat (KPM) se-Desa Kedunggempol.
"Kami memberikan bantuan berupa beras 10 kilogram bagi keluarga yang terdampak banjir, semoga ini dapat meringankan yang tidak bisa beraktivitas seperti biasa, karena terhalang oleh bencana ini," ujar Bupati Ikfina saat menyerahkan bansos yang didampingi oleh Sekretaris Daerah, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD, Kepala Dispari, dan Forkopimca Kabupaten Mojokerto.
Bupati Ikfina mengatakan dari tahun 2021 hingga saat ini, selalu melakukan normalisasi sungai. Pemkab Mojokerto juga memiliki alat berat seperti eskavator untuk mengeruk sungai-sungai di Kabupaten Mojokerto.
"Jadi, sebenarnya tidak ada masalah untuk sungai-sungai di Kabupaten Mojokerto. Kabupaten Mojokerto ini cenderung aman berapa tahun ini," ucapnya.
Ia mengatakan pihaknya akan turun bareng-bareng dengan PUPR dan Kabag Administrasi Pembangunan untuk mengecek pembatas sungai, nanti warga juga diajak untuk mengecek.
Sementara itu, Kepala Desa Kedunggempol Ridwan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Ikfina yang telah memperhatikan dan memberikan bantuan untuk masyarakat Desa Kedunggempol.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Ibu Bupati, karena sudah beberapa kali mengunjungi Kedunggempol ini saat banjir terjadi," ujarnya.
Setelah menyerahkan bansos, Bupati Ikfina juga meninjau dapur umum yang berada di Balai Desa Kedunggempol untuk memastikan penyaluran makanan kepada seluruh warga Desa Kedunggempol yang terdampak bencana banjir.