Surabaya (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur (Kanwil Kemenag Jatim) menunggu regulasi tambahan kuota yang diperkirakan sebanyak 1.700 jamaah calon haji asal provinsi setempat untuk berangkat ke Tanah Suci tahun 2023.
Kepala Kanwil Kemenag Jatim Husnul Maram menjelaskan semula Pemerintah Arab Saudi menetapkan kuota jamaah haji Indonesia sebanyak 221 ribu orang.
"Dari kuota 221 ribu jamaah haji Indonesia, untuk Jatim ditetapkan sebanyak 35.152 orang," katanya saat dikonfirmasi di Surabaya, Kamis malam.
Belum lama lalu, Husnul memastikan Pemerintah Arab Saudi kembali menambah kuota jamaah haji Indonesia tahun 2023 sebanyak 8 ribu orang, di luar 221 ribu orang yang semula ditetapkan.
Menurut Husnul, Jatim mendapat porsi 5 persen tambahan dari kuota awal yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2023.
"Artinya dari saat ini kuota jamaah calon haji Jatim yang telah ditetapkan sebanyak 35.152 orang akan ditambah 5 persen lagi. Itu sekitar 1.700 orang," ujarnya.
Hanya saja tambahan kuota 1.700 orang untuk jamaah calon haji asal Jatim masih belum ditetapkan daftar nama-namanya.
Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Jatim Abdul Haris menandaskan daftar nama-nama untuk kuota tambahan sekitar 1.700 orang ini masih menunggu regulasi dari Pemerintah Pusat.
"Regulasinya itu nanti juga mengatur kapan batas akhir pelunasan biaya hajinya. Sebab yang sudah terdaftar dalam kuota awal untuk sebanyak 35.152 jamaah calon haji asal Jatim, batas akhir pelunasannya ditetapkan tanggal 12 Mei 2023," katanya.
Haris memastikan jumlah kelompok terbang (kloter) jamaah calon haji di Embarkasi Surabaya juga akan bertambah menyusul penambahan kuota tersebut.
Dari semula saat ini yang telah ditetapkan terbagi dalam 84 kloter, diperkirakan nanti menjadi sebanyak 87 kloter.
Sementara Kemenag Jatim telah menetapkan jadwal keberangkatan untuk sebanyak 35.152 jamaah calon haji yang terbagi dalam 84 kloter.
Kloter 1 dijadwalkan mulai masuk Asrama Haji Embarkasi Surabaya pada tanggal 23 Mei.
Berturut-turut 24 Mei-7 Juni 2023 adalah jadwal keberangkatan jamaah calon haji gelombang 1 tujuan Madinah, yang selanjutnya bergerak menuju Makkah pada 2-16 Juni 2023.
Pemberangkatan jamaah calon haji gelombang 2 tujuan Jeddah dijadwalkan tanggal 8-22 Juni 2023.
Kemenag Jatim tunggu regulasi kuota tambahan 1.700 jamaah haji
Kamis, 11 Mei 2023 21:51 WIB
kuota tambahan sekitar 1.700 orang ini masih menunggu regulasi dari Pemerintah Pusat