Surabaya (ANTARA) - Tim Pencarian dan Penyelamat (SAR) mengevakuasi Kapal Yacht Canace berbendera Finlandia ke Pelabuhan Kalianget, Sumenep, Pulau Madura, Jawa Timur.
Kepala Kantor SAR Surabaya Hari Adi Purnomo menjelaskan kapal layar ringan cepat dengan dua awak, yaitu Hanna Maria Niemi, usia 68 tahun, dan Viekko Lauri (71), itu melaporkan mengalami kerusakan mesin melalui sambungan telepon saluran satelit, pada Jumat (27/1).
"Tim SAR Gabungan segera melakukan pencarian dan menemukan Kapal Yacht Canace di koordinat 6°32.632'S 114°22.638'E atau perairan laut utara Sumenep pada Minggu, 29 Januari 2023," katanya melalui keterangan tertulis yang diterima di Surabaya, Senin.
Kapal Negara (KN) SAR 249 Permadi kemudian menarik Kapal Yacht Canace menuju Pelabuhan Kalianget, Sumenep.
"Tiba di Pelabuhan Kalianget dini hari tadi pukul 01.15 WIB," ujarnya.
Dua awaknya yang berkebangsaan Finlandia dipastikan dalam kondisi selamat.
Proses evakuasi dibantu oleh petugas TNI AL, Kepolisian, Kesyahbandaran, BMKG wilayah setempat.
"Unsur SAR lainnya juga ikut melakukan pencarian dan turut membantu proses evakuasi hingga sampai ke Pelabuhan Kalianget," ucap Hari.