Kediri (ANTARA) - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kediri, Jawa Timur, menggelar turnamen olahraga catur yakni Open Turnamen Catur PWI Cup III, sebagai upaya ikut serta menggali potensi atlet catur di kota ini.
Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) Sekretariat Daerah Kota Kediri Herwin Zakiyah mengatakan kegiatan ini tentunya sangat positif. Apalagi, di Kota Kediri banyak atlet catur.
"Di Kediri ada atlet catur yang telah berhasil meraih prestasi kejuaraan catur di tingkat Asia. Kami berterimakasih kegiatan ini. Kami berharap semoga tahun depan bisa diselenggarakan turnamen tingkat nasional," kata Herwin di Kediri, Sabtu.
Herwin mengatakan sesuai dengan pesan Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar, para peserta turnamen catur diminta untuk fokus dan jaga sportivitas dalam bertanding.
"Selain itu, bagi peserta yang nantinya berhasil meraih juara untuk tidak cepat puas dan yang belum berhasil jangan putus asa tetap tekun berlatih," kata dia.
Ia berharap kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar. Nantinya, di Kediri diharapkan lebih banyak lagi atlet catur yang ke depan bisa membawa nama Kediri lebih terkenal dengan atlet caturnya yang mampu bersaing dengan atlet lainnya.
Ketua PWI Kediri Bambang Iswahyoedhi mengatakan Open Turnamen Catur PWI Cup III ini merupakan salah satu ajang untuk menjaring bibit-bibit atlet catur yang handal.
"Ini untuk menjaring bibit atlet catur sekaligus juga lebih mengenalkan Kota Kediri kepada masyarakat Jawa Timur," kata dia.
Ia juga menambahkan peminat untuk mengikuti Open Turnamen Catur PWI Cup III ini sangat banyak, sehingga pihak panitia membatasi jumlah peserta.
Ia mengatakan, bila tidak dibatasi jumlah peserta bisa mencapai 500 orang lebih peserta yang mengikuti kegiatan ini.
Pembatasan dilakukan agar pelaksanaan pertandingan lebih terkontrol dan sesuai dengan jadwal.
"Tahun depan rencananya akan dilaksanakan turnamen catur tingkat nasional dan tempat perlombaannya juga lebih luas, sehingga bisa menampung peserta dari luar daerah lebih banyak lagi," katanya.
Kegiatan Open Turnamen Catur PWI Cup III tersebut digelar di Kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kediri.
Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari yakni Sabtu dan Minggu (5-6 November 2022) dengan peserta dibagi menjadi dua kategori yaitu kategori U12 dan U15. Untuk jumlah peserta yang terdaftar mengikuti turnamen catur ini mencapai 210 peserta.
Hadir pula dalam acara ini perwakilan Polres Kediri, Polres Kediri Kota, Kodim 0809 Kediri, perwakilan Pemkab Kediri, PT Gudang Garam, UNP, IAIN Kediri, serta Pembina PWI Kediri.(*)
PWI Kediri gelar turnamen catur
Minggu, 6 November 2022 0:40 WIB