Sampang (ANTARA) - Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Tenaga Kerja (Diskumnaker) Kabupaten Sampang di Pulau Madura, Jawa Timur, memberikan pendampingan kepada seorang tenaga kerja wanita atau TKW asal wilayah itu yang dipulangkan dari tempat kerjanya di Arab Saudi karena mengalami depresi.
Menurut Kasi Penempatan Tenaga Kerja Diskumnaker Kabupaten Sampang Agus Sumarso di Sampang, Jumat, TKW yang dipulangkan karena mengalami depresi itu bernama Misnayah Muhammad (32).
"Dia ini merupakan TKW Sampang yang bekerja di Arab Saudi, asal Dusun Jangelis, Desa Somber, Kecamatan Tambelangan," katanya.
Baca juga: TKW Sampang di Arab Saudi bertemu bayinya setelah 12 hari terpisah
Menurut Agus, pemulangan TKW Sampang dari Arab Saudi oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Jeddah diketahui setelah Diskumnaker mendapat informasi dari Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia BNP2TKI Deputi Bidang Perlindungan yang diteruskan kepada Loka Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (LP3TKI) Surabaya melalui surat edarannya.
Dalam surat itu dijelaskan, bahwa Pemkab Sampang diminta untuk menindaklanjuti agar segera menelusuri ke alamat TKW tersebut supaya pihak keluarga bersedia menerima kondisinya dan melakukan penjemputan ketika berada di Surubaya untuk dibawa pulang ke kampung halamannya.
"Dan setelah kami telusuri, TKW itu atas nama Misnaya Muhammad, berasal dari warga Desa Somber, Kecamatan Tambelangan," katanya.
Pihak Diskumnaker Sampang juga memberitahukan mengenai kondisi TKW tersebut, memberikan arahan agar mereka tabah menerima fakta yang terjadi di tempat TKW bekerja tersebut.
"Intinya kami meminta agar TKW tersebut supaya diterima oleh pihak keluarganya," ujar Agus.
Menurut Agus Sumarso, TKW asal Desa Somber itu kondisinya dalam keadaan sakit dan kini yang bersangkutan sedang mendapat perawatan medis di RS Polri Sukanto Jakarta dan segera dipulangkan jika kondisinya membaik.
"Menurut informasi yang kami terima, TKW asal Sampang itu mengalami hilang ingatan," katanya.
Berdasarkan data Diskumnaker Sampang, hingga Oktober 2019 sudah ada dua kasus serupa yang dialami TKI asal Sampang, dan mereka semuanya bekerja di Arab Saudi.
"Dua TKI sebelumnya juga sama, yakni dipulangkan karena mengalami depresi, dan kami terus mendampingi mereka dengan harapan bisa segera pulih," katanya, menjelaskan.
TKW Sampang alami depresi dipulangkan dari Arab Saudi
Jumat, 15 November 2019 20:31 WIB
Menurut informasi yang kami terima, TKW asal Sampang itu mengalami hilang ingatan