Jakarta (ANTARA) - Presiden Jokowi-Wapres KH Ma’ruf Amin memberikan nama kabinet baru untuk periode 2019-2024 "Kabinet Indonesia Maju" karena akan diarahkan pada tujuan Indonesia yang lebih maju.
Presiden Joko Widodo, mengumumkan susunan menteri yang akan menjadi pembantunya di Istana Merdeka, pada Rabu (23/10) pukul 10.30 WIB.
Namun nama mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti tidak masuk dalam jejeran kabinet yang resmi mulai bekerja pada hari itu juga.
Posisi Susi digantikan oleh Edhy Prabowo politsi dari Partai Gerindra.
Susi pun langsung memberikan selamat. Melalui akun twitter @susipudjiastuti, ia mencuit Selamat atas dilantiknya Bapak Edhy Prabowo sebagai Menteri Kelautan & Perikanan RI. Pak Edhy sudah mengenal KKP dengan semua Program dan Perjuangannya. Saya yakin dibawah komando Pak Edhy Laut & Perikanan Indonesia akan semakin Berdaulat. Berkelanjutan & Berkesejahteraan.
Kurang dari satu jam, cuitan Susi tersebut langsung mendapat respon dari warganet dan menjadi trending topik #Bu Susi 48.000 tweets.
Setidaknya sekitar 13.000 warganet me-retweets ucapan tersebut dengan nada beragam, memberi semangat hingga mengekspresikan rasa haru atas kerja dan pencapapain yang sudah didesikasikan Susi Pudjiastuti kepada nelayan bangsa dan negara. Selain itu juga direspon dengan memberikan "like" sebanyak 35.000 sebagai pertanda cuitan tersebut disukai.
Akun @Faddly_kepleant merespon dengan Terima kasi bu dedikasinya terhadap kedaulatan laut. Tetap fans ibu always..akun ini juga menyajikan karikatur Susi sedang duduk di atas ikan di bawah gelombang air laut sambil memegang kayuh.
Akun @Mahendra2194 mengucapkan terimakasih bu Susi telah menjaga dan melindungi laut Indonesia selama 5 tahun trakhi dengan prestasi yang membanggakan, dan telah menjadi role model bagi kami generasi muda.
Sementara @YgGregory mengaku Bangga pernah mempunyai Menteri dengan kinerja positif dan prestasi segudang. Tidak kenal lelah mencurahkan tenaga, tanpa kenal waktu dan tempat. We love u bu @pudjiastuti. (*)