Lumajang (ANTARA) - Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden RI Joko Widodo-Ma'ruf Amin unggul atas pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
Berdasarkan hasil rekapitulasi suara, pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin unggul dengan perolehan suara 386.281 suara (59 persen), sedangkan pasangan Prabowo-Sandi mendapatkan 265.333 suara (41 persen), kata KPU Kabupaten Lumajang M. Ridhol Mujib di Lumajang, Kamis.
Ia menjelaskan bahwa rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2019 di Lumajang sudah tuntas pada Rabu (1/5) malam.
Untuk partai politik, lanjut dia, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memperolehan suara terbanyak di tingkat pemilihan DPRD Kabupaten Lumajang, disusul Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, kemudian Partai Gerindra berada di peringkat ketiga.
"Pada periode 2014, PDIP tercatat sebagai partai politik yang memiliki perolehan suara terbanyak di Lumajang, disusul PKB dan Partai Demokrat, sehingga PDIP mendapatkan 10 kursi di DPRD Kabupatebn Lumajang pada periode 2014 s.d. 2019," ucap Edo, sapaan akrab M. Ridhol Mujib.
Rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara tersebut ditandatangani oleh KPU Kabupaten Lumajang, Bawaslu Lumajang, saksi pasangan calon nomor urut 01 maupun 02, dan saksi dari partai peserta Pemilu 2019.
"Pada rekapitulasi di tingkat kabupaten, tidak ada protes yang serius yang dilakukan oleh para saksi. Namun, jadwal rekap tersebut molor 1 hari karena memang penghitungan satu kecamatan membutuhkan waktu sekitar 2 jam," katanya.
KPU Lumajang menjadwalkan rekapitulasi penghitungan suara pada tanggal 29 s.d. 30 April 2019. Namun, realisasinya rekapitulasi 21 kecamatan selesai hingga penetapan hasil perolehan pada hari Rabu (1/5) pukul 21.00 WIB.
"Kotak suara hasil rekap penghitungan suara di tingkat KPU Kabupaten Lumajang sudah dikirim ke KPU Provinsi Jatim untuk penghitungan di tingkat provinsi," katanya.
Baca juga: Jokowi-Ma'ruf Unggul di Ngawi meraih 78,12 persen suara
Baca juga: Rekapitulasi suara di Situbondo, Prabowo-Sandi menang tipis
Baca juga: Prabowo-Sandi unggul 63.790 suara di Bondowoso
Hasil rekap suara, Jokowi-Ma'ruf unggul di Lumajang
Kamis, 2 Mei 2019 21:14 WIB
Pada rekapitulasi di tingkat kabupaten, tidak ada protes yang serius yang dilakukan oleh para saksi