Trenggalek (Antara Jatim) - Wakil Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Emil Elestianto Dardak memaparkan konsep pelayaran perintis selatan Jawa di Rapat Koordinasi Nasional Pelayaran Perintis 2017 yang digelar di Kementerian Perhubungan RI di Jakarta, Rabu.
Rilis kegiatan Emil Dardak yang juga Bupati Trenggalek itu diterima Antara di Trenggalek, Jawa Timur, sesaat usai Waktum Apkasi yang membidangi hubungan internasional, infrastruktur dan kehutanan itu memberikan paparan tentang konsep pelayaran perintis di perairan selatan Jawa dalam rakornas yang dihadiri pejabat Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Bappenas tersebut.
"Pelayaran perintis selatan Jawa adalah tindakan afirmatif membangun sinergi ekonomi antara daerah-daerah selatan Jawa dan juga Bali bahkan NTB dalam memecah kebuntuan yang selama ini menjadikan wajah Indonesia di Samudera Hindia relatif identik dengan ketertinggalan," kata Emil.
Direncanakan, pada 2018 akan dimulai sejarah baru pelayaran di selatan Jawa dengan pelayaran perintis rute Cilacap-Banyuwangi-Benoa (Bali).
Pelabuhan Prigi Trenggalek sendiri pada akhir 2016 telah masuk Rencana Induk Pelabuhan Nasional, dan akan mulai dibangun pada 2018 untuk dapat menjadi bagian dari rute pelayaran perintis selatan Jawa.
Pada kesempatan sebelumnya, Emil selaku perwakilan Apkasi menyampaikan hasil rapat kerja nasional Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia kepada para kepala daerah DIY, juga telah memaparkan di hadapan Wakil Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta dan para bupati se-DIY terkait konsep pelayaran perintis dan koridor ekonomi pesisir selatan Yogyakarta-Prigi-Blitar-Malang.
"Koridor ekonomi pesisir selatan ini mendapat sambutan baik dari beliau Wagub Sri Paku Alam dan rekan-rekan kepala daerah di DIY," tutur Emil.
Sementara itu, Asisten Deputi Menko Maritim Rusli Rahim turut menyampaikan dukungan dan harapan besarnya atas pelayaran perintis selatan Jawa.
Rusli menjelaskan dirinya selama ini turut terlibat dalam penandatanganan prakarsa bersama para kepala daerah pesisir selatan Jawa tersebut.
Hal senada disampaikan perwakilan Bappenas Adi Perdana yang turut mendukung intisari penelaahan kondisi makro ekonomi wilayah yang disampaikan Emil.
Sebelumnya, Kepala Otorita Pelabuhan Cilacap Wigyo memaparkan rencana Cilacap sebagai pelabuhan pangkalan untuk pelayaran perintis selatan Jawa.
Dalam paparan pembukaan itu, Plt Dirjen Perhubungan Laut turut menceritakan secara khusus perjalanannya bersama Emil Dardak dalam merumuskan konsep pelayaran perintis selatan Jawa dengan para pemrakarsa lainnya termasuk Bupati Cilacap dan para kepala daerah selatan Jawa.
Pada Rakernas Apkasi Juli 2017, para kepala daerah dari Sukabumi, Pangandaran, Cilacap, Kulonprogo, Pacitan, Trenggalek dan Banyuwangi serta perwakilan dari Kemenko Maritim, Kemenhub dan Bappenas telah merumuskan dan meluncurkan prakarsa pelayaran perintis selatan Jawa itu.(*)
Emil Paparkan Konsep Pelayaran Perintis Selatan Jawa di Kemenhub
Rabu, 4 Oktober 2017 19:48 WIB
"Pelayaran perintis selatan Jawa adalah tindakan afirmatif membangun sinergi ekonomi antara daerah-daerah selatan Jawa dan juga Bali bahkan NTB dalam memecah kebuntuan yang selama ini menjadikan wajah Indonesia di Samudera Hindia relatif identik dengan ketertinggalan," kata Emil.