Oleh Slamet Agus Sudarmojo Bojonegoro (Antara Jatim) - Sejumlah tokoh dan artis akan memperebutkan enam kursi DPR RI di daerah pemilihan (dapil) IX Bojonegoro dan Tuban, Jatim, dalam pemilu 2014. Sekretaris DPC PDI P Bojonegoro Dony Bayu Setiawan, Kamis, mengatakan, pihaknya mengusulkan empat nama, namun hanya satu nama yaitu mantan Direktur Utama Perum Perhutani Marsanto yang bisa maju mencalonkan sebagai anggota legislatif melalui dapil IX. Tiga nama lainnya, lanjut dia, mengundurkan diri, dengan berbagai alasan, meskipun semula sudah sempat mengambil formulir pencalonan sebagai anggota legislatif nasional melalui dapil IX. "Nama lain yang maju di dapil IX yaituTeguh Prabowo atau Tjong Ping melalui DPC PDI P Tuban," tambahnya. Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra Bojonegoro Setyo Hartono, mengatakan, partainya akan memasang artis Ananda Mikola dan pembalap Moreno Soeprapto putra Tintin Soeprapto dalam usaha meraup perolehan suara di dapil IX. "Mengenai nomor urutnya kita belum tahu, sebab proses seleksi masih berlangsung," jelas Setyo Hartono yang juga Wakil Bupati (Wabup) Bojonegoro. Sementara itu Wakil Ketua DPD Partai Golkar Bojonegoro Radi Amir, menyebutkan, partainya memastikan akan memasang H.M. Thalhah yang juga Ketua DPD Partai Golkar Bojonegoro maju sebagai anggota legislatif tingkat nasional. Namun, ia enggan memberikan jawaban ketika disebut dua nama yang kemungkinan juga maju di dapil IX dari partainya yaitu mantan Bupati Tuban Haeny Relawati dan artis Nia Ramadhani. Menurut Sekretaris DPD PAN Bojonegoro Lasuri, partainya tetap akan memasang M. Nadjib yang masih menjabat sebagai anggota DPR RI dan Sekretaris DPW PAN Jatim Kuswiyanto. "Kita targetkan PAN bisa memperoleh dua kursi DPR RI melalui dapil IX," tegasnya. Ketua DPC Partai Demokrat Bojonegoro Sukur Priyanto, menyebutkan, partainya di dapil IX akan memasang Ida Ria yang masih menjabat sebagai anggota DPR RI dan Pengurus DPP Partai Demokrat Didik Mukriyanto. Dimintai konfirmasi Koordinator Divisi Penyelenggaran Pemilu KPU Bojonegoro M. Masjkur, membenarkan di dapil IX akan memperebutkan enam kursi dengan wilayah Bojonegoro dan Tuban. "Mengenai nama-namanya yang pasti ya ditunggu ketika pendaftaran pada 9 April," ujarnya. (*)
Sejumlah Tokoh dan Artis Perebutkan Kursi Dapil IX
Kamis, 28 Maret 2013 9:19 WIB