Jakarta (ANTARA) - PSSI dibawah pimpinan Djohar Arifin Husin mengangkat pelatih timnas baru meski saat ini timnas telah dilatih oleh Nil Maizar dan masih berjuang pada pertandingan Pra Piala Asia (PPA) 2015. Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin di Jakarta, Kamis mengatakan, pelatih baru asal Argentina yaitu Luis Manuel Blanco dan tim ini diharapkan mampu membawa prestasi sepak bola Indonesia. "Tidak ada yang disingkirkan. Tim pelatih ini akan saling membantu dengan jajaran pelatih timnas yang ada sebelumnya," katanya di Kantor PSSI Senayan Jakarta. Menurut dia, pelatih asal Argentina ini akan didamping asisten pelatih Jorge di Gregorio dan pelatih fisik Marcos Conenna akan langsung menangani dua timnas sekaligus yaitu Timnas Senior dan Timnas SEA Games 2013. Djohar mengatakan, selain akan membantu pengembangan prestasi sepak bola Indonesia, penunjukan pelatih ini juga merupakan hasil kerjasama antara pemerintah Indonesia dan Argentina. "Untuk posisinya masih akan dibicarakan jajaran pelatih yang ada saat ini. Yang jelas ini demi Merah Putih," katanya menambahkan. (*)
Berita Terkait
Juventus gagal raih poin setelah ditahan imbang Lecce
20 menit lalu
Senegal dan Mali lolos ke perempat final Piala Afrika
24 menit lalu
Lille takluk dari Rennes 0-2
1 jam lalu
Persebaya Surabaya kalahkan Madura United
4 jam lalu
