Penjabat Wali Kota Batu Aries Agung Paewai berkomitmen untuk menjaga netralitas para aparatur sipil negara di lingkup Pemkot Batu pada pesta demokrasi Pemilihan Umum 2024.
Dalam keterangan yang diterima di Kota Batu, Jawa Timur, Selasa, Aries mengatakan bahwa menjelang hari pemungutan suara 14 Februari 2024, netralitas ASN sering menjadi sorotan publik sehingga dalam setiap kesempatan dilakukan penekanan mengenai hal tersebut.
"Sesuai arahan dan instruksi presiden, termasuk arahan Badan Kepegawaian Negara (BKN), kami Pemerintah Kota Batu akan tegak lurus dalam menjaga netralitas ASN pada pemilu," kata Aries.
Hal tersebut disampaikan Aries usai mengikuti Rapat Koordinasi Pengawasan dan Pengendalian yang diselenggarakan Badan Kepegawaian Negara di Provinsi Bali. Salah satu bahan dialog dalam pertemuan tersebut adalah netralitas ASN bersama Satgas Netralitas ASN.
Aries menjelaskan komitmen untuk menjaga netralitas ASN sering disampaikan saat memimpin apel pagi maupun berbagai kesempatan saat memberikan pengarahan kepada para ASN di lingkungan Pemerintah Kota Batu.
Selain itu, Pemerintah Kota Batu juga menekankan para ASN agar lebih memprioritaskan kewajiban sebagai pelayan masyarakat sehingga tugas untuk menjaga keamanan dan kelancaran Pemilu 2024 bisa berjalan baik dan pelayanan tidak terhambat.
Ia berharap pelaksanaan pesta demokrasi pada 14 Februari 2024 bisa berjalan lancar dan dengan penuh kedewasaan masyarakat dalam berpolitik tetap menjunjung nilai-nilai netralitas bagi ASN.
"Semoga kita dapat melewati tahun politik ini dengan kedewasaan politik dan semangat kolaborasi yang kuat dengan pemangku kepentingan dalam menjunjung netralitas ASN Pemerintah Kota Batu," katanya.
KPU RI menetapkan peserta Pemilu 2024 sebanyak 18 partai politik nasional, yakni (sesuai dengan nomor urut) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.
Selain itu, pemilu anggota legislatif juga diikuti enam partai politik lokal, yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.
KPU RI juga telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
Setelah masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, masa tenang pada tanggal 11-13 Februari. Selang sehari, 14 Februari 2024, pemungutan suara pileg, termasuk Pemilu Anggota DPD RI, bersamaan dengan Pilpres 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024