Pimpinan DPRD Kota Surabaya menyatakan untuk menuntaskan aksi perang sarung atau sarung berisi batu yang digunakan untuk perang atau tawuran antar-remaja perlu dilakukan diidentifikasi kelompoknya.

"Kami prihatin dengan aksi perang sarung oleh sekelompok remaja di Surabaya yang dilakukan menjelang sahur," kata Wakil Ketua DPRD Surabaya AH Thony di Surabaya, Rabu.

Menurut dia, operasi skala besar yang dilakukan Pemkot Surabaya bersama TNI/Polri ternyata tidak menuntaskan aksi yang menyerupai gangster itu. Hal ini menyusul diamankannya belasan remaja yang hendak perang sarung beberapa hari lalu.

Thony mengatakan identifikasi keberadaan kelompok-kelompok remaja tersebut menjadi komponen penting untuk penyelesaian masalah.

"Identifikasi potensi masalah, tentang mereka berkumpul menjadi gengster, kelompok atau mungkin kumpulan apa, dan sebagainya," ujarnya.

Lebih lanjut, Thony menjelaskan, semisal diketahui kalau kelompok tersebut terbentuk karena sesama penghobi motor. Kemudian di antara mereka ada yang pandai memodifikasi motor.

"Karena tidak ada wadah yang baik, akhirnya mereka balapan liar, disertai taruhan dan lainnya,. Setelah itu, dinyatakan bersalah karena melakukan perjudian. Padahal, inti energi kelompok tersebut komunitas motor," ujarnya.

Ketika mereka suka motor, kata dia, mereka diberi tanggung jawab dan tantangan seperti halnya dibuatkan bengkel melalui program padat karya Pemkot Surabaya.

"Ini sebagai tantangan menarik karena ketika energi mereka tidak bisa disalurkan, maka mereka cari sasaran, melakukan pelampiasan. Maka bila orientasinya salah, maka kebanyakan yang terjadi seperti sekarang," katanya.

Menurut Thony, hal itu akan berbeda kalau kumpulan tersebut dibubarkan maka semakin sulit mengenali proses pengelompokan mereka secara natural.

Personel gabungan sebelumnya mengamankan sejumlah warga yang dinilai mengganggu keamanan dan ketertiban umum saat operasi cipta kondisi berskala besar pada Bulan Ramadhan di Kota Surabaya.

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023