Badan Pencarian dan Penyelamatan Nasional (Basarnas) Surabaya menyiagakan satu unit helikopter di Banyuwangi sebagai upaya antisipasi keadaan darurat kecelakaan laut maupun bencana alam menjelang libur Tahun Baru 2023.

Dalam keterangan tertulis diterima ANTARA di Banyuwangi, Selasa, satu unit helikopter dari Kantor Pencarian dan Pertolongan pada Basarnas Surabaya, itu selain disiagakan antisipasi emergency libur tahun baru, juga melakukan patroli udara di Selat Bali.

"Jadi, jelang tahun baru Basarnas Surabaya akan menerjunkan satu unit helikopter di Banyuwangi. Hal ini penting kami lakukan sebagai upaya antisipasi ketika terjadi keadaan darurat," ujar Kasi Ops Kantor Pencarian dan Pertolongan, Basarnas Surabaya, Haris Supardi.

Sebelumnya, lanjut dia, satu unit helikopter milik Basarnas disiagakan di Banyuwangi, jelang perayaan Natal selama tiga hari, mulai 24 hingga 26 Desember 2023.

"Sebelum perayaan Natal helikopter kami juga siagakan di Banyuwangi. Jadi standby di Bandara Banyuwangi," ujar dia.

Haris menjelaskan, satu unit helikopter Basarnas itu disiagakan apabila dibutuhkan evakuasi melalui udara ketika terjadi kecelakaan laut dan bencana alam lainnya di Selat Bali.

"Jadi, helikopter ini kalau pagi standby di Pelabuhan Tanjung Wangi, dan siangnya patroli udara. Setelah itu di Bandara Banyuwangi" kata dia. 

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022