Seniman ludruk Dwi Anggoro Hadi merekam pembuatan topeng barongan untuk menarik minat pembeli di pasar digital di Anggoro Art Galeri, Malang, Jawa Timur, Sabtu (24/7/2021). Seniman ludruk setempat beralih membuat kerajinan topeng sebagai dekorasi rumah karena sepinya permintaan pertunjukan saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Antara Jatim/Ari Bowo Sucipto/zk