Operasi Yustisi Penegakan Protokol Kesehatan COVID-19
Senin, 5 Juli 2021 10:36
Petugas menghentikan pengendara mobil yang melanggar protokol kesehatan saat operasi yustisi penegakan hukum protokol kesehatan pencegahan COVID-19 di Kota Madiun, Jawa Timur, Kamis (1/7/2021). Operasi yustisi yang dilakukan petugas gabungan tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan pengawasan pada warga yang melanggar protokol kesehatan setelah daerah tersebut dinyatakan berstatus zona merah guna pengendalian penyebaran COVID-19. Antara Jatim/Siswowidodo/zk