Dua orang petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) menempelkan stiker bertuliskan 'Stop Narkoba' pada bus angkutan umum di terminal Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Sabtu (25/6). Aksi penempelan stiker pada sejumlah angkutan umum tersebut merupakan upaya kampanye kepada masyarakat agar memerangi narkoba dan sekaligus sebagai rangkaian kegiatan memperingati Hari Narkotika Internasional. Antara Jatim/Prasetia Fauzani/zk/16