Surabaya (Antara Jatim) - Petugas Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean Juanda memeriksa sejumlah airsoft gun yang merupakan barang bukti selundupan selama 2012, sebelum dimusnahkan di kawasan Pergudangan Tambak Langon Indah Surabaya, Senin (16/9). Selain airsoft gun, barang bukti impor yang dimusnahkan tersebut semua diperoleh melalui cargo Bandara Juanda, barang penumpang dan barang kiriman pos. Di antaranya, peralatan seks, vcd porno, BlackBerry, dan obat-obatan. FOTO Fiqih Arfani/13/Chan.