Jakarta (ANTARA) - Film spin-off yang berasal dari komik Marvel “WandaVision” mendominasi perhelatan “MTV Movie and TV Awards” pada Minggu (16/5) waktu Amerika Serikat.
Seperti “diketahui WandaVision," serial Disney+ menceritakan karakter superhero Wanda Maximoff dan Vision. Mereka terpilih sebagai acara TV terbaik dalam penghargaan pilihan penggemar, sementara Elizabeth Olson yang memerankan Wanda memenangkan penampilan terbaik untuk aktris sebagai pemeran utama.
Kathryn Hahn juga menyabet pulang penghargaan “popcorn emas” untuk perannya menjadi penjahat terbaik sebagai tetangga usil bernama Agatha dalam "WandaVision”. Ia juga memenangkan trofi untuk perkelahian terbaik yang melibatkan Agatha dan Wanda.
Baca juga: Mengulik rahasia serial Marvel "WandaVision" dengan sitkom klasik
Baca juga: Marvel tunda syuting untuk serial Disney Plus karena corona
Sementara itu, dalam perhelatan “MTV Movie and TV Awards” Scarlett Johansson dan Sacha Baron Cohen mendapat penghargaan khusus atas kontribusinya pada industri film.
Bintang "Black Widow" itu mendapatkan penghargaan “MTV's Generation Award” sebagai pengakuan atas karirnya di Hollywood.
Dalam pesan video, Scarlett mengucapkan terima kasih kepada penggemarnya atas dukungannya. "Saya menyadari betapa dianugerahinya saya untuk dapat memiliki kesempatan melakukan apa yang saya sukai," katanya.
Selanjutnya, Baron Cohen mendapatkan penghargaan “Comedic Genius” yang diberikan langsung oleh Seth Rogen.
Tidak berhenti sampai disitu, Mendiang Chadwick Boseman yang juga pernah memerankan “Black Panther” garapan Marvel turut menerima penghargaan anumerta, untuk penampilan terbaik dalam film terakhirnya, drama "Ma Rainey's Black Bottom."
"Dampaknya abadi dan kami sangat berterima kasih atas cara kehadirannya dan seninya telah mengubah dunia. Kami mencintaimu dan merindukanmu," kata aktris "Black-ish" Yara Shahidi, menerima penghargaan atas nama Chadwick Boseman.
Penghargaan MTV itu dipandu oleh Leslie Jones, mereka mengadakan acara penghargaan tanpa masker setelah mengadakan tes COVID-19 dan juga diikuti lebih banyak penonton secara daring.
Penghargaan MTV untuk reality show akan dibagikan terpisah yang akan disiarkan pada Senin malam.
Baca juga: The Falcon and the Winter Soldier janjikan kisah baru penuh aksi
Baca juga: Seniman Indonesia terlibat di film Disney "Raya and the Last Dragon"
Baca juga: "Big Sky", serial kriminal mendebarkan dan angkat isu sosial