Pamekasan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Pamekasan mempersiapkan sumber daya manusia lewat kerja sama dengan lima institusi pendidikan tinggi di Indonesia, yakni Universitas Airlangga, Institut Pemerintahan Dalam Negeri, Sekolah Tinggi Akuntansi Negara, Akademi Militer, dan Akademi Kepolisian.
"Kerja sama ini sebagai bentuk ikhtiar Pemkab Pamekasan dalam memajukan masa depan Pamekasan yang lebih baik, melalui program beasiswa bagi generasi muda berprestasi di kabupaten ini," kata Bupati Pamekasan Baddrut Tamam saat menemui perwakilan guru yang tergabung dalam organisasi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di peringgitan Mandhepa Agung Ronggosukowati Pamekasan, Madura, Rabu.
Program beasiswa bagi siswa berprestasi ke lima insitusi pendidikan tinggi negeri itu, kata bupati, seleksinya mulai tahun 2021 ini.
Bupati Baddrut menjelaskan siswa yang berprestasi dan berminat melanjutkan ke IPDN, Akmil, Akpol, STAN atau fakultas kedokteran, nantinya bisa mendaftar ke Dinas Pendidikan Pamekasan melalui sekolah masing-masing.
Baddrut Tamam telah meminta Dinas Pendidikan Pamekasan membuat petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis tentang rekrutmen pemberian beasiswa itu.
"Saya bermimpi di masa-masa yang akan datang, kalaupun ada yang jenderal itu dari Pamekasan. Dan program beasiswa ini membuka akses seluas-seluasnya kepada siapapun, terutama warga miskin dan kurang mampu," ujar bupati.
Kepala Disdik Pamekasan Akhmad Zaini menyatakan, calon penerima bantuan beasiswa nantinya dari semua SMA/MA dan SMK yang ada di Kabupaten Pamekasan.
"Mereka nantinya akan mendapatkan pendidikan khusus, pembinaan dari Pemkab Pamekasan sebelum mengikuti tes masuk perguruan tinggi dalam bidang keagamaan," katanya.
Ketua PGRI Pamekasan Jamil menyatakan mendukung dan menilai program Bupati Baddrut Tamam dalam meningkatkan kualitas SDM melalui bantuan beasiswa dari APBD Pemkab Pamekasan membuka ruang bagi semua kalangan untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi negeri tanpa harus memikirkan biaya kuliah.
Apalagi beasiswa yang diberikan tidak hanya uang kuliah, akan tetapi juga biaya hidup selama menempuh pendidikan.