Surabaya (ANTARA) - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melakukan penandatanganan secara virtual kesepakatan bersama Danone Indonesia untuk mengembangkan edukasi kesehatan, kebersihan, dan keterampilan di satuan pendidikan.
Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kemendikbud, Jumeri, menyampaikan pihaknya telah melakukan berbagai upaya untuk mencegah klaster transmisi COVID-19 di lingkungan satuan pendidikan.
“Mulai dari dana untuk menunjang pendidikan jarak jauh (PJJ), hingga modul pembelajaran,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima ANTARA di Surabaya, Kamis.
Sektor pendidikan, kata dia, masih terus membutuhkan kontribusi baik dari kementerian, pemerintah daerah, orang tua dan peserta didik, maupun dunia usaha.
“Perwujudan kerja sama antara Kemendikbud dan Danone Indonesia ini adalah salah satu praktik, tentang bagaimana dunia usaha dapat berkontribusi pada generasi Indonesia unggul,” ucapnya.
Sementara itu, Vice President General Secretary Danone Indonesia Vera Galuh Sugijanto mengaku percaya kegiatan yang dilakukan harus membawa dampak positif, baik untuk kesehatan masyarakat maupun kesehatan bumi.
“Kami merasa sangat terhormat dapat menjadi mitra pemerintah dalam peningkatan kapasitas peserta didik untuk mendukung terwujudnya Indonesia Maju,” katanya. (*)