Jember (Antaranews Jatim) - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 9 Jember memberangkatkan sebanyak 3.710 penumpang secara gratis setiap hari untuk arus balik Lebaran 2018 dengan tujuan Surabaya dan Malang pada 17-20 Juni 2018.
"Ada dua KA di Daop 9 yang ikut program mudik balik gratis yakni KA Probowangi relasi Banyuwangi-Surabaya untuk keberangkatan 17-20 Juni 2018 dan KA Tawang alun relasi Banyuwangi-Malang untuk keberangkatan 17-19 Juni 2018," kata Manajer Humas PT KAI Daop 9 Luqman Arif di Jember, Senin.
Menururnya tiket kereta api untuk arus balik Lebaran 2018 secara gratis tersebut merupakan kerja sama Pemerintah Provinsi Jawa Timur dengan PT KAI, namun khusus di wilayah KAI Daop 9 Jember hanya ada dua KA yang mendapatkan program KA mudik-balik Lebaran gratis.
"Sebanyak 3.710 tiket kereta api gratis untuk arus balik Lebaran 2018 tersebut terdiri dari 2.120 tiket KA Probowangi dan 1.590 tiket KA Tawangalun yang sudah habis terpesan jauh-jauh hari," tuturnya.
Memasuki hari ke-14 masa angkutan Lebaran 2018, lanjut dia, sebanyak 80.975 penumpang KA telah diberangkatkan menuju ke kampung halaman masing-masing yang terdiri dari 6.887 penumpang kelas eksekutif, 6.580 kelas bisnis, 43.589 ekonomi dan 80.975 penumpang KA lokal.
"Berdasarkan data KAI Daop 9 Jember, tercatat puncak arus mudik Lebaran 2018 terjadi pada Sabtu (9/6) dengan jumlah penumpang sebanyak 6.635 orang yang terdiri dari 647 penumpang kelas eksekutif, 722 kelas bisnis, 3.244 ekonomi dan 2.022 penumpang KA lokal Pandanwangi," katanya.
Untuk menunjang fasilitas pelayanan, PT KAI Daop 9 Jember juga menyediakan toilet portable di sejumlah stasiun demi kenyamanan pemudik selama masa angkutan Lebaran 2018 pada 5-26 Juni 2018.
"Ada tiga stasiun yang tersedia layanan toilet portabel tersebut yaitu Stasiun Jember, Stasiun Karangasem dan Stasiun Banyuwangi baru yang merupakan pelayanan gratis bagi calon penumpang kereta api yang akan naik maupun turun, serta pengantar di stasiun," katanya.
Di wilayah PT KAI Daop 9 Jember setiap hari terdapat tujuh keberangkatan KA jarak jauh yakni KA Mutiara Timur siang dengan relasi Banyuwangi - Surabaya, kemudian KA Mutiara Timur malam dengan relasi Banyuwangi - Surabaya, KA Sri tanjung dengan relasi Banyuwangi - Lempuyangan Yogyakarta, KA Probowangi dengan relasi Banyuwangi - Surabaya.
Kemudian KA Tawang alun dengan relasi Banyuwangi - Malang, KA Logawa dengan relasi Jember - Purwokerto, dan KA Rangga jati dengan relasi Jember - Cirebon, serta KA lokal sebanyak empat kali perjalanan yaitu KA lokal Pandan wangi relasi Jember - Banyuwangi. (*)
Video Oleh Zumrotun Solichah
KAI Daop Jember Berangkatkan 3.710 Pemudik Secara Gratis (Video)
Senin, 18 Juni 2018 16:30 WIB
Berdasarkan data KAI Daop 9 Jember, tercatat puncak arus mudik Lebaran 2018 terjadi pada Sabtu (9/6) dengan jumlah penumpang sebanyak 6.635 orang yang terdiri dari 647 penumpang kelas eksekutif, 722 kelas bisnis, 3.244 ekonomi dan 2.022 penumpang KA lokal Pandanwangi,