Surabaya, (Antara) - Ketua MPR Zulkifli Hasan, Rabu sore, mengunjungi Pondok Pesantren Jauharotul Hikmah yang merupakan pusat pendidikan bagi santri di eks-lokalisasi Dolly di Surabaya, Jawa Timur.
Saat Zul, sapaa karibnya Ketua MPR itu tiba di pesantren itu di Jalan Putat Jaya 4b Timur Surabaya, para santri menyambutnya di ujung jalan. Mereka kemudian mengiringi rombongan Zulkifli Hasan menuju gedung pendidikan yang ada di jalan tudak terlalu lebar.
Puluhan anak dan remaja baik laki-laki maupun perempuan yang dididik di pesantren yang memiliki "Menggapai Ridho Allah Meniti Maslahat Umat" itu. Umumnya santri berasal dari keluarga di kawasan itu.
Zulkifli menyambut baik adanya pesantren itu. Peran pesantren yang memberi ajaran keagamaan semakin penting terlebih saat ini ketika sering muncul kasus kekerasan remaja.
Kekerasan remaja dan anak sekolah sebagai pelaku harus semakin mendapat perhatian serius. Kenakalan remaja diharapkan mampu di tekan dengan peran pesantren.(*)