Bondowoso (Antara Jatim) - Pemerintah Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur kembali menggelar Festival Kopi Nusantara pada 25-26 Agustus 2017 yang diikuti sebanyak 132 peserta dari daerah penghasil kopi terbaik di Indonesia.
"Ada dua indikator penilaian kopi arabika maupun robusta dalam Festival Kopi Nusantara ini, yaitu secara fisik harus mutu satu dan secara cita rasa kopi harus spesialti," kata Yusianto, salah satu juri lomba dari Pusat Penelitian Kopi dan Kakau (Puslitkoka) Indonesia di sela penilaian di Alun-Alun Kabupaten Bondowoso, Jumat malam.
Para peserta untuk menjadi finalis dalam festival itu, lanjut dia, harus bisa mengantongi atau mendapatkan nilai khusus atau "score cupping tes specialty" minimal 85. Khusus "arabika cupping tes specialty" nilai minimal 85 dan robusta berada sedikit di bawahnya atau nilai minimal 84.
Dari 132 peserta festival kopi ini, katanya, telah terpilih 10 finalis kopi arabika dan 10 finalis kopi robusta.Sepuluh daerah yang menjadi finalis kopi arabika di antaranya, peserta dari Toraja Utara Sulawesi Selatan, Samboga Bandung Jawa barat, Prigen Pasuruan Jawa Timur.
Kledung Temanggung Jawa Tengah, Kali Wining Banjar Negara Jawa Tengah, Ijen Raung Bondowoso Jawa Timur, Flores Bajawa Ngada NTT, Bumi Aji Batu Malang, Bowongso Wonosobo Jateng dan Bandung Jawa Barat.
Sedangkan 10 finalis kopi robusta di antaranya, Wono Tunggal Jawa Tengah, Wewena Tengah Sumba Barat Daya NTT, Kelompok Tani Maju Tiga Bondowoso, Sapuran Wonosobo Jawa Tengah, Maesan Bondowoso, Kandangan Temanggung Jawa Tengah, Kali Pucang Pasuruan, Gunung Sari Tutur Pasuruan, Dampit Malang, Bangumudal Pemalang Jawa Tengah.
"Untuk pemenangnya atau juara satu akan kami umumkan Sabtu (26/8) malam dan pada tahun ini pemenangnya cukup diambil satu, sedangkan sembilan peserta atau finalis lainnya juara dua," ucapnya.
Bondowoso merupakan salah satu daerah penghasil kopi terbaik dunia dan menggelar Festival Kopi Nusantara yang kedua kalinya ini berlangsung selama dua hari pada 25-26 Agustus 2017 guna mengetahui cita rasa kopi terbaik yang ada di Indonesia. (*)