Buenos Aires (Antara/Reuters) - Pemain tengah Argentina Fernando Gago melengkapi persyaratan kontraknya dengan Boca Juniors dari Valencia, setelah melakukan pemeriksaan medis dan menandatangani kontrak tiga tahun, Senin (Selasa WIB). Gago sudah berada selama enam bulan pada awal tahun ini di Buenos Aires setelah disewa dari Valencia ke Velez Sarsfield, tetapi Boca kembali memanggil pemain itu ke klub mereka, tempat ia melakukan debutnya di kancah laga divisi satu pada 2004. "Rasanya menyenangkan sekali kembali ke klub tempat saya tumbuh sebagai pemain...sekarang saya akan menikmati tahapan permainan ini di Boca," kata pemain berusia 27 tahun itu dalam temu pers. "Boca selalu menjadi klub idaman saya sejak kecil. Itu tujuan saya. Kami memiliki semangat juang untuk meraih gelar," tuturnya. Boca mengalami hasil memprihatinkan pada "Final" Kejuaraan musim lalu dengan berada pada urutan pertama dari bawah dan akan berjuang pada kompetisi "Inicial", merupakan kejuaraan pertama pada musim 2013/14 yang akan dimulai minggu ini. Gago bergabung dengan Real Madrid pada 2007 dan menolong tim itu memenangi dua gelar La Liga, sebelum pindah ke Valencia tahun lalu setelah satu musim disewa AS Roma pada musim 2011/12. Ia merupakan pemain kunci pada tim Piala Dunia Argentina yang dilatih Alejandro Sabella, yang selalu sebagai pemain inti bersama Lionel Messi.(*)
Berita Terkait
Mourinho tepis spekulasi kembali ke Real Madrid
20 Januari 2026 05:43
Chivu: Inter Milan siap hadapi Arsenal
20 Januari 2026 05:41
Slot pahami kekecewaan fans usai Liverpool kembali gagal menang
18 Januari 2026 13:21
Carrick tak ingin terbawa euforia usai MU kalahkan Manchester City
18 Januari 2026 11:10
Pemain Asing Persebaya
17 Januari 2026 10:31
Persebaya: Penunjukan Herdman momentum bangun pembinaan sepak bola
16 Januari 2026 18:54
Gibran main sepak bola bersama anak-anak Wamena Papua
13 Januari 2026 22:25
Manchester City bantai tim divisi tiga Exeter City 10-1
11 Januari 2026 09:50
